HUKUM

Polda Sumut Buru Pengedar Sabu Antarprovinsi

Sumut – Direktorat Reserse Narkoba Polda Sumatera Utara memburu pengedar 10 kilogram narkotika jenis sabu-sabu antarprovinsi.

 

“Kami masih melakukan pengejaran terhadap pelaku lainnya dan mendalami kemungkinan adanya jaringan lebih besar,” ujar Direktur Reserse Narkoba Polda Sumut Kimbes Pol. Jean Calvijn Simanjuntak dikutip dari Antara, Rabu (13/8/25).

 

Kombes Pol. Jean Calvijn menyatakan, para pelaku peredaran sabu-sabu tersebut merupakan bagian dari sindikat narkotik lintas provinsi Aceh-Palembang, Sumatera Selatan. Dugaan itu berawal dari pengembangan personel dengan melakukan penangkapan pria berinisial SB dan BJ di mini market di Jalan Lintas Medan–Banda Aceh, Desa Gampong Aceh, Kecamatan Idi Rayeu, Kabupaten Aceh Timur (8/8/25).

 

“Barang bukti yang disita dari pengungkapan ini berupa 10 kilogram sabu-sabu yang dikemas satu unit mobil mini bus satu koper biru, dua unit telepon genggam, serta uang tunai Rp850 ribu,” jelasnya.

 

Ditambahkan Kombes Pol. Jean Calvijn, dari hasil interogasi, pelaku mendapatkan barang bukti itu dari BJ di Aceh atas dasar perintah berinisial P (DPO) untuk dibawa ke Palembang. Ia menyampaikan, tersangka dijanjikan menerima Rp30 juta untuk setiap kilogram sabu-sabu yang berhasil dikirim, dan keduanya juga telah menerima uang jalan sebesar Rp5 juta dari pengendali jaringan.

Sumber : Tribratanews.polri.go.id

MA

Recent Posts

Kapolres Lhokseumawe Serahkan Seragam Sekolah untuk Siswa SD di Muara Batu

Aceh Utara – Kapolres Lhokseumawe bersama Forum Pengurangan Risiko Bencana (F-PRB) Aceh dan BPBD Bali…

2 jam ago

Pulihkan Sarana Ibadah Pascabanjir, Kapolres Lhokseumawe Serahkan Tandon dan Mesin Air ke Meunasah Babah Krueng

Aceh Utara – Kapolres Lhokseumawe AKBP Dr. Ahzan, S.H., S.I.K., M.S.M., M.H. menyerahkan bantuan berupa…

2 jam ago

Kapolres Lhokseumawe Serahkan Al-Qur’an dan Sajadah kepada Korban Banjir di Desa Babah Krueng

Aceh Utara – Kepedulian terhadap warga terdampak bencana banjir kembali ditunjukkan Kapolres Lhokseumawe AKBP Dr.…

2 jam ago

Gotong Royong Bersihkan Dayah dan Meunasah Pascabanjir, Kapolres Lhokseumawe Targetkan Siap Digunakan Saat Ramadan

  Aceh Utara – Semangat kebersamaan dan kepedulian terpancar dari kegiatan gotong royong pembersihan Dayah…

2 jam ago

HUT Satpam ke-45, Kapolres Lhokseumawe Serahkan Bansos untuk Satpam Korban Banjir

Lhokseumawe – Suasana haru menyelimuti halaman Mapolres Lhokseumawe, Selasa sore (20/1/2026), saat Kapolres Lhokseumawe AKBP…

2 jam ago

AOCC Berikan Pendampingan Psikososial Bagi Anak Korban Banjir di Aceh Utara

ACEH UTARA - Lembaga Aceh Orphan Center for Children (AOCC) memberikan pendampingan psikososial melalui program…

16 jam ago