LHOKSEUMAWE – Personel Poskek Nisam, Polres Lhokseumawe siaga di masjid dan melakukan pengamanan shalat Isya dan tarawih, kegiatan tersebut guna memberikan kenyamanan kepada para jemaah, Minggu (2/4/2023) malam.
Kapolres Lhokseumawe, AKBP Henki Ismanto, SIK melalui Kapolsek Nisam, Ipda Wahyudi, S.Sos mengatakan, personel melakukan pengamanan hingga usai pelaksanaan ibadah shalat tarawih, seperti menjaga kendaraan bermotor milik jemaah.
“Pengamanan ini guna mencegah terjadinya aksi pencurian kendaraan bermotor (curanmor) di lingkungan masjid dan memberikan kenyamanan kepada para jemaah,” ujarnya.
Pada kegiatan tersebut, lanjut Kapolsek, personel menyampaikan himbauan kepada jemaah agar menggunakan kunci pengaman ganda pada kendaraannya dan tidak meninggalkan barang – barang berharga.
“Pengamanan ini sebagai bentuk pelayanan Kepolisian kepada masyarakat di bulan suci Ramadhan dan akan terus dilaksanakan sampai akhir bulan puasa nanti,” pungkas Kapolsek.
LHOKSUKON — Bupati Aceh Utara diwakili Sekretaris Daerah Dr A Murtala, MSi, menerima penyerahan pengelolaan…
ACEH UTARA – Kejaksaan Negeri (Kejari) Aceh Utara menegaskan bahwa Fathullah Badli, terpidana kasus korupsi…
LHOKSUKON – Satreskrim Polres Aceh Utara berhasil membongkar kasus penyelewengan bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi…
Lhokseumawe – Guna memastikan keamanan dan ketertiban di Lapas Kelas IIB Lhokseumawe, personel gabungan Polres…
Aceh Utara – Guna mengantisipasi potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (Guantibmas), personel Polsek Kuta…
Lhokseumawe – Dalam rangka menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif selama bulan suci Ramadan 1446 H,…