Categories: News

Polsek Banda Sakti Gelar Patroli Malam Jaga Keamanan Jamaah Tarawih di Lhokseumawe

Lhokseumawe – Personel Polsek Banda Sakti Polres Lhokseumawe melaksanakan patroli pengamanan di sejumlah masjid saat pelaksanaan shalat tarawih bulan Ramadan 1446 H, Senin (17/03/2025) malam. Kegiatan ini bertujuan untuk menciptakan situasi yang aman dan kondusif bagi masyarakat yang menjalankan ibadah.

Kapolres Lhokseumawe AKBP Henki Ismanto, S.I.K melalui Kapolsek Banda Sakti AKP Hanafiah, S.Ag menyampaikan bahwa patroli ini dilakukan guna memberikan rasa aman kepada jamaah serta mencegah potensi gangguan keamanan, terutama di area parkir masjid dan titik keramaian masyarakat.

Lanjutnya, Patroli dimulai pukul 20.00 WIB hingga selesai, dengan menyasar Masjid Islamic Center Lhokseumawe dan Masjid Al-Falah Keude Aceh. Petugas memantau situasi di sekitar masjid, memastikan kendaraan jamaah terparkir dengan aman, serta mengimbau petugas parkir agar selalu waspada terhadap potensi pencurian.

Selain itu, sebut Kapolsek, patroli juga dilakukan di lokasi-lokasi keramaian masyarakat untuk memastikan situasi tetap kondusif sepanjang malam Ramadan.

Dengan adanya patroli rutin ini, diharapkan masyarakat dapat menjalankan ibadah Ramadan dengan rasa aman dan khusyuk tanpa khawatir terhadap gangguan keamanan, pungkasnya.

MA

Recent Posts

Satlantas Polres Lhokseumawe Gelar Penyuluhan Keliling dan Sosialisasi Mudik Aman 2025

Lhokseumawe – Personel Satlantas Polres Lhokseumawe melaksanakan penyuluhan keliling (meupep-pep) dan kegiatan pemasangan stiker HOTLINE…

5 jam ago

Peduli Sesama, Sat Binmas Polres Lhokseumawe Bagikan Takjil Gratis dan Himbauan Kamtibmas

Lhokseumawe – Dalam semangat berbagi di bulan suci Ramadan, Sat Binmas Polres Lhokseumawe menggelar kegiatan…

5 jam ago

Jaga Integritas, Puslitbang Polri Teliti Profesionalitas Polri dan Mitasi Etik di Polres Lhokseumawe

Lhokseumawe – Dalam upaya meningkatkan profesionalitas dan integritas kepolisian, Tim Pusat Penelitian dan Pengembangan (Puslitbang)…

5 jam ago

Polres Lhokseumawe Kawal Distribusi Makan Bergizi Gratis untuk Pelajar

Lhokseumawe – Personel Sat Lantas Polres Lhokseumawe melakukan pengawalan pendistribusian Makan Bergizi Gratis (MBG) yang…

5 jam ago

Tim Puslitbang Polri Gelar Penelitian Profesionalitas Polri dan Mitigasi Etik di Polres Lhokseumawe

Lhokseumawe – Tim dari Pusat Penelitian dan Pengembangan (Puslitbang) Polri menggelar penelitian tentang profesionalitas Polri…

6 jam ago

Polri Gelar Salat Gaib untuk Tiga Anggota yang Gugur dalam Tugas di Way Kanan

Jakarta – Polri berduka atas gugurnya tiga personel terbaik dalam menjalankan tugas sebaik-baiknya di Way…

7 jam ago