Categories: News

Polres Lhokseumawe Gelar Syukuran HUT ke-74 Humas Polri, Kapolres Ajak Insan Pers Jaga Profesionalisme di Era Digital

Lhokseumawe – Polres Lhokseumawe menggelar syukuran dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-74 Humas Polri di Gedung Olahraga (GOR) Polres Lhokseumawe, Kamis (30/10/2025). Kegiatan berlangsung khidmat dan penuh keakraban, dihadiri Wali Kota Lhokseumawe, Dandim 0103/Aceh Utara, Rektor Universitas Malikussaleh, tokoh masyarakat, serta insan pers.

Kapolres Lhokseumawe AKBP Dr. Ahzan, S.H., S.I.K., M.S.M., M.H., dalam sambutannya menyampaikan rasa syukur karena hingga saat ini seluruh jajaran Polri, khususnya bidang Humas, masih dalam lindungan Allah SWT dan mampu terus berperan aktif dalam menjaga hubungan baik antara Polri dan masyarakat.

“Usia ke-74 bukan waktu yang singkat. Ini menjadi momentum bagi kita semua, terutama Humas Polri, untuk terus beradaptasi dengan perkembangan zaman serta memperkuat kemitraan dengan media dalam menyampaikan informasi yang benar dan membangun kepada masyarakat,” ujar Kapolres.

Dalam kesempatan tersebut, AKBP Ahzan menegaskan pentingnya profesionalisme insan pers di era digitalisasi. Ia menilai, perkembangan teknologi informasi yang cepat membuat opini publik sering terbentuk bukan dari fakta, melainkan dari persepsi yang mudah viral.

“Di era post-truth ini, opini sering dipercaya lebih dari fakta. Oleh karena itu, tugas kita adalah menghadirkan berita yang faktual, edukatif, dan menyejukkan. Prinsip bad news is good news sudah tidak relevan lagi, karena berita baik pun bisa menjadi berita menarik bila disampaikan dengan cara yang benar dan bernilai positif,” ungkapnya.

Kapolres juga menambahkan bahwa masyarakat kini cenderung mempercayai berita yang sering muncul di media sosial tanpa memverifikasi kebenarannya. Karena itu, tanggung jawab insan pers dalam menjaga kebenaran informasi menjadi sangat penting.

“Sekarang ini masyarakat tidak lagi melihat mana berita yang benar, tapi mana yang sering muncul dan viral. Maka tanggung jawab kita bersama adalah menghadirkan informasi berdasarkan fakta, bukan opini yang menimbulkan stigma negatif,” tegasnya.

AKBP Ahzan turut menyampaikan apresiasi kepada para jurnalis yang selama ini menjadi mitra strategis Polres Lhokseumawe dalam menyebarluaskan informasi positif tentang kegiatan dan pelayanan Polri.

“Saya mengucapkan terima kasih kepada rekan-rekan insan pers yang telah bekerja sama dengan baik. Semoga kemitraan ini terus berlanjut, dan kita dapat bersama-sama menghadirkan berita yang bernilai positif dan bermanfaat bagi masyarakat,” tutupnya.

Selain acara syukuran, kegiatan juga diisi dengan pemberian penghargaan kepada ketua Asosiasi wartawan, jurnalis dan Satuan fungsi polres Lhokseumawe yang aktif mendukung publikasi kinerja Polres Lhokseumawe. Kegiatan ini menjadi wujud nyata kepedulian sosial serta simbol sinergi antara Polri, media, dan masyarakat dalam memperingati HUT ke-74 Humas Polri.

Berikut Penerima Penghargaan Hut Humas ke 74 Polres Lhokseumawe

Kategori Asosiasi Wartawan:

1. PWI Lhokseumawe
2. PWI Aceh Utara
3. AJI Lhokseumawe
4. PWA
5. IJTI Lhokseumawe
6. PWO Lhokseumawe
7. PPWI Lhokseumawe

Kategori Jurnalis (Pewarta):

1. Saiful Bahri – Harian Serambi Indonesia
2. Maimun Asnawi – Harian Waspada
3. Armiadi – Harian Rakyat Aceh
4. Deni Andepa – Puja TV Aceh

Kategori Internal Polres Lhokseumawe (Publikasi Terbaik):

1. Satlantas Polres Lhokseumawe
2. Sat Reskrim Polres Lhokseumawe
3. Sat Narkoba Polres Lhokseumawe
4. Polsek Syamtalira Bayu

MA

Recent Posts

Aksi Multitasking Kemanusiaan, Personel BKO Brimob Kaltim Pulihkan Fasilitas dan Bangun Jembatan di Aceh Utara

Aceh Utara – Dedikasi tanpa batas terus ditunjukkan oleh satu Satuan Setingkat Kompi (SSK) personel…

3 jam ago

Cegah Guantibmas, Polsek Syamtalira Bayu Intensifkan Patroli Dialogis Malam Hari

Aceh Utara — Guna mencegah terjadinya gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (Guantibmas), personel Polsek Syamtalira…

1 hari ago

Polsek Muara Dua Kawal Program Makan Bergizi Gratis bagi Pelajar dan Kelompok Rentan

Lhokseumawe — Personel Polsek Muara Dua melakukan monitoring dan pengamanan pelaksanaan Program Makan Bergizi Gratis…

1 hari ago

Main Judi Online Slot Mahjong, Dua Pria Diamankan Polisi di Terminal Mongeudong

Lhokseumawe — Aparat kepolisian dari Polres Lhokseumawe mengamankan dua orang pria yang diduga terlibat tindak…

1 hari ago

Kasat Reskrim Polres Lhokseumawe Koordinasi dengan 27 Advokat, Bahas Transparansi Penanganan Perkara dan Penerapan KUHAP Terbaru

Lhokseumawe — Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Lhokseumawe melaksanakan kegiatan koordinasi dan pertemuan bersama 27…

1 hari ago

Kapolres Lhokseumawe Tekankan Akurasi Data R3P demi Hunian Layak Bagi Korban Banjir

Lhokseumawe — Kapolres Lhokseumawe AKBP Dr. Ahzan, S.H., S.I.K., M.H., M.S.M menegaskan pentingnya akurasi dan…

1 hari ago