Kuta Makmur – Menjelang waktu berbuka puasa, personel Polsek Kuta Makmur melaksanakan pengamanan dan pengaturan arus lalu lintas di Pasar Takjil Keude Blang Ara, Kecamatan Kuta Makmur, Kamis (20/3/2025) sore.
Dua personel dikerahkan sejak pukul 17.00 WIB hingga 18.00 WIB untuk memastikan kelancaran lalu lintas dan memberikan rasa aman bagi masyarakat yang berbelanja takjil.
Kapolres Lhokseumawe AKBP Henki Ismanto, S.I.K melalui Kapolsek Kuta Makmur Iptu Agus Sadek menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk mencegah kemacetan serta meminimalisir risiko kecelakaan di sekitar area pasar yang ramai menjelang waktu berbuka puasa.
“Kami hadir untuk membantu kelancaran lalu lintas dan memastikan masyarakat merasa nyaman saat beraktivitas di pasar takjil,” ujarnya.
Dengan adanya pengamanan ini, arus lalu lintas tetap terkendali, masyarakat yang menyeberang jalan dapat dibantu, serta suasana pasar tetap tertib dan aman hingga menjelang waktu berbuka puasa, pungkasnya.