Siber Nusantara
  • News
  • Daerah
  • Pemerintah
  • Peristiwa
  • Featured
No Result
View All Result
Indeks
Siber Nusantara
  • News
  • Daerah
  • Pemerintah
  • Peristiwa
  • Featured
No Result
View All Result
Siber Nusantara
No Result
View All Result
  • News
  • Peristiwa
  • Daerah
  • Pemerintah
  • Featured

KPK Kawal Program Koperasi Merah Putih agar Bebas Korupsi

MA by MA
12 Agustus 2025
in News
A A

Jakarta – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menegaskan komitmennya mengawal tata kelola Program Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih (KDMP/KKMP) yang menjadi salah satu program prioritas nasional.

 

Baca juga

Cegah Guantibmas, Polsek Syamtalira Bayu Intensifkan Patroli Dialogis Malam Hari

21 Januari 2026

Polsek Muara Dua Kawal Program Makan Bergizi Gratis bagi Pelajar dan Kelompok Rentan

21 Januari 2026

Program itu diinisiasi pemerintah untuk memperkuat kemandirian ekonomi rakyat melalui swasembada pangan berkelanjutan—selaras dengan Asta-Cita Presiden Prabowo Subianto, khususnya cita ke-1 Mewujudkan Kedaulatan Pangan dan Air, cita ke-3 Membangun Sumber Daya Manusia Unggul, dan cita ke-8 Memperkuat Tata Kelola Pemerintahan yang Bersih, Efektif, dan Terpercaya.

 

Partisipasi KPK tercermin dalam Rapat Koordinasi Satuan Tugas Nasional KMP yang digelar di Graha Mandiri, Jakarta. Forum ini memfokuskan pembahasan pada harmonisasi regulasi lintas kementerian/lembaga untuk memastikan kelancaran operasional dan pembiayaan program, yang mendapat dukungan pendanaan melalui skema pinjaman dari Himpunan Bank Milik Negara (Himbara).

 

Ketua KPK, Setyo Budiyanto, menegaskan pentingnya peran aparat penegak hukum (APH) dalam mengawasi jalannya program agar transparan dan akuntabel. “Sebagai salah satu program prioritas yang diinstruksikan Presiden, kami para APH berperan penting mengawasi dan memonitor operasional Koperasi Merah Putih agar berjalan sebagaimana mestinya,” ujar Setyo, dalam keterangan tertulis yang diterima InfoPublik, Senin (11/8/2025).

 

Menteri Koordinator Bidang Pangan, Zulkifli Hasan, mendorong percepatan penyelarasan regulasi agar program dapat segera berjalan optimal. “Kami mendorong seluruh kementerian/lembaga terkait untuk mempercepat penyusunan serta harmonisasi regulasi yang diharapkan dapat diimplementasikan sebelum pertengahan Agustus 2025,” katanya.

 

Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi (PDTT), Yandri Susanto, mengungkapkan tengah menyiapkan Peraturan Menteri yang mengatur persetujuan kepala desa dalam pengelolaan dana koperasi.

 

Sementara itu, Menteri Dalam Negeri, Tito Karnavian, menyampaikan pihaknya sedang merancang aturan teknis untuk memperjelas peran dan tanggung jawab pemerintah daerah dalam mendukung pembiayaan program KKMP.

 

“Draf Peraturan Menteri terkait dukungan bupati/wali kota dalam mekanisme pendanaan KKMP sedang kami susun. Ini penting agar dasar hukum dan peran daerah menjadi jelas,” ujar Tito.

 

Sebagai payung hukum awal, Peraturan Menteri Keuangan (PMK) Nomor 49 Tahun 2025 telah diterbitkan dan kini menjadi rujukan harmonisasi kebijakan lintas sektor.

 

Selain pengawasan, KPK juga aktif dalam memperkuat sistem pencegahan korupsi. Langkah yang diambil meliputi pemetaan titik rawan, penguatan integritas pelaksana program, serta perumusan mekanisme pemantauan dini untuk mengantisipasi penyimpangan.

 

Kehadiran KPK di forum ini menjadi bukti bahwa seluruh kementerian/lembaga dan aparat penegak hukum—termasuk Kejaksaan Agung dan Kepolisian RI—bergerak dalam satu visi mewujudkan tata kelola program yang bersih dan berkelanjutan.

 

Rapat koordinasi juga dihadiri oleh Kementerian Koperasi dan UKM, Kementerian Keuangan, Kementerian Hukum dan HAM, Kementerian Sekretariat Negara, serta Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) yang tergabung dalam Satgas Nasional Kopdes Merah Putih.

 

Dengan sinergi regulasi, pengawasan ketat, dan pencegahan terpadu, pemerintah menargetkan Program Koperasi Desa Merah Putih dapat menjadi pilar kemandirian ekonomi desa/kelurahan, menjaga ketahanan pangan, dan memperkuat kesejahteraan rakyat—menuju Indonesia Emas 2045.

Sumber : https://infopublik.id/

Share234Tweet146Send

Konten terkait

Cegah Guantibmas, Polsek Syamtalira Bayu Intensifkan Patroli Dialogis Malam Hari

21 Januari 2026

Aceh Utara — Guna mencegah terjadinya gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (Guantibmas), personel Polsek Syamtalira Bayu Polres Lhokseumawe melaksanakan patroli...

Polsek Muara Dua Kawal Program Makan Bergizi Gratis bagi Pelajar dan Kelompok Rentan

21 Januari 2026

Lhokseumawe — Personel Polsek Muara Dua melakukan monitoring dan pengamanan pelaksanaan Program Makan Bergizi Gratis (MBG) dari Badan Gizi Nasional...

Main Judi Online Slot Mahjong, Dua Pria Diamankan Polisi di Terminal Mongeudong

21 Januari 2026

Lhokseumawe — Aparat kepolisian dari Polres Lhokseumawe mengamankan dua orang pria yang diduga terlibat tindak pidana perjudian (maisir) jenis judi...

Kasat Reskrim Polres Lhokseumawe Koordinasi dengan 27 Advokat, Bahas Transparansi Penanganan Perkara dan Penerapan KUHAP Terbaru

21 Januari 2026

Lhokseumawe — Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Lhokseumawe melaksanakan kegiatan koordinasi dan pertemuan bersama 27 unsur Lembaga Penasehat Hukum (LBH)...

Terbaru

Cegah Guantibmas, Polsek Syamtalira Bayu Intensifkan Patroli Dialogis Malam Hari

21 Januari 2026

Polsek Muara Dua Kawal Program Makan Bergizi Gratis bagi Pelajar dan Kelompok Rentan

21 Januari 2026

Trending

  • Nonton Film Tuhog 2023, Kisah Perselingkuhan Seorang Istri Tentara dengan Ayah Mertua

    1131 shares
    Share 452 Tweet 283
  • “Sugar Baby” 2023, Film Filipina Mengisahkan Perjalanan Wanita Cantik Azi Acosta Menghidupi Keluarga

    1897 shares
    Share 759 Tweet 474
  • Main Judi Online Slot Mahjong, Dua Pria Diamankan Polisi di Terminal Mongeudong

    587 shares
    Share 235 Tweet 147
  • Selain Tuhog dan Tayuan, Ini Film Vivamax yang Tidak Kalah Menarik Untuk Ditonton

    657 shares
    Share 263 Tweet 164
  • Kapolres Lhokseumawe Beri Penghargaan kepada Aipda Maulizar, Pertaruhkan Nyawa Selamatkan Warga Terjebak Banjir

    608 shares
    Share 243 Tweet 152
Siber Nusantara

Media Siber Nusantara mengabarkan informasi ke genggaman Anda.

  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Privasi

© 2024 Siber Nusantara - Proudly powered by Altekno Digital Multimedia.

No Result
View All Result
  • News
  • Peristiwa
  • Daerah
  • Pemerintah
  • Featured

© 2024 Siber Nusantara - Proudly powered by Altekno Digital Multimedia.

https://transparansiindonesia.co.id/data/ https://sulutaktual.com/wp-includes/ https://tracerstudy.idu.ac.id/assets/ https://formulir.smanda.sch.id/tmp/ mpp.boyolali.go.id/assets/ https://suratkominfo.hstkab.go.id/data/ https://bank-bindowal.com/data/ https://e-office.maybratkab.go.id/news/ https://alumni.widyatama.ac.id/daftar/ OKRUMMY OKRUMMY OKRUMMY OKRUMMY OKRUMMY OKRUMMY GB777 slot gacor GB777 GB777 slot gacor GB777 slot gacor oklaro oklaro oklaro oklaro oklaro oklaro oklaro oklaro oklaro oklaro oklaro Slot Gacor Slot Gacor