News

Jalan Santai Dies Natalis Unimal ke 54 Meriah

 

 

Lhokseumawe – Universitas Malikussaleh melaksanakan jalan sehat dengan tema “Maju Secara Otentik, Bertumbuh Secara Akademik” dalam rangka memperingati Dies Natalis Unimal ke-54, Sabtu (15/7/2023).

 

Kepala UPT Bahasa, Kehumasan, dan Penerbitan, Teuku Kemal Fasya MHum mengatakan, jalan sehat kali ini menempuh jarak 5 Kilometer yang dimulai pukul 07.00 WIB pagi.

 

Ia menjelaskan, jalan sehat dipusatkan di Kampus Lancang Garam Lhokseumawe dengan rute Start dari Jl.Tgk. Chik Ditiro-Jl Merdeka – Jl Pantai Jagu KP3 keluar dari Cafe Bahari Simpang Pertamina menuju Jl Darussalam belok ke kiri Jalan Malikussaleh – Jalan Tgk. Chik Di Tiro dan finish di kampus Lancang Garam.

 

“Jalan sehat ini rutin dilaksanakan setiap tahun untuk memeriahkan Dies natalis Unimal,” katanya.

 

Lanjut Kemal, peserta yang ikut dalam jalan sehat tahun ini capai 500 orang yang terdiri dari para Pimpinan, dosen, Tendik, dan mahasiswa. Kegiatan itu juga diwarnai dengan pembagian puluhan doorprize.

 

“Setengah perjalanan, panitia membagikan kupon hadiah (doorprize), kemudian diundi setelah semua finish,” sebutnya.

 

Teuku Kemal menambahkan, puluhan doorprize yang dipersiapkan oleh panitia, seperti Tumbler, senter, dispenser, T-Shirt, tas ransel laptop. Ada juga hadiah sumbangan pimpinan yaitu dari Rektor 1 unit sepeda, Warek I, Warek II, PHLN, seluruh Dekan di lingkungan Unimal, dan Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kemahasiswaan Institut Seni Budaya Indonesia (ISBI) Aceh.

 

“Alhamdulillah kegiatan ini berjalan dengan lancar, selamat bagi yang mendapatkan doorprize,” imbuhnya.

 

Sementara, Wakil Rektor Bidang Administrasi Umum dan Keuangan, Dr Muklis menyampaikan, kegiatan ini dibuat untuk menyemarakkan Dies Natalis tahun ini yang sudah berusia 54 tahun. Untuk PTN, bulan depan Unimal berusia 22 tahun.

 

“Peringatan Dies natalis ini sudah dimulai dengan mendatangkan Menkopolhukam dan berakhir dengan jalan santai. Tak lama lagi kita juga akan menyambut 22 tahun penegerian Unimal. Kita akan rancang dengan kegiatan lebih meriah karena Unimal juga sudah berubah status menjadi BLU,” pungkasnya.[]

Redaksi

Recent Posts

Kapolres Lhokseumawe Gelar Trauma Healing dan Pengobatan Gratis bagi Pengungsi Banjir di Riseh Tunong

Lhokseumawe — Kepedulian terhadap korban banjir terus ditunjukkan Kapolres Lhokseumawe AKBP Dr. Ahzan, S.H., S.I.K.,…

10 jam ago

DPRK Bener Meriah Apresiasi Kepedulian Kapolres Lhokseumawe dalam Misi Kemanusiaan Pascabanjir

Lhokseumawe – Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK) Bener Meriah memberikan apresiasi atas kinerja dan kepedulian…

11 jam ago

Kapolres Lhokseumawe Hadirkan Tawa, Hiburan, dan Harapan bagi Kaum Ibu Pengungsi Lhokpungki di Sawang

Aceh Utara – Kehadiran Kapolres Lhokseumawe AKBP Dr. Ahzan, S.H., S.I.K., M.S.M., M.H., membawa suasana…

11 jam ago

Satlantas Polres Lhokseumawe Salurkan Bantuan Sumur Bor untuk Warga Terdampak Banjir di Muara Batu

Aceh Utara — Satlantas Polres Lhokseumawe menunjukkan kepedulian terhadap masyarakat pasca bencana banjir dengan menyalurkan…

1 hari ago

Polantas Mengajar Pasca Banjir, Aipda Zainudin Tanamkan Nilai Pancasila kepada Siswa SDN 11 Samudera

Aceh Utara – Pasca bencana banjir yang melanda sejumlah wilayah, kepedulian Polri terhadap dunia pendidikan…

1 hari ago

Polsek Syamtalira Bayu Lakukan Pengecekan Harga Sembako di Pasar Keude Bayu

Aceh Utara — Dalam rangka menjaga stabilitas harga dan ketersediaan kebutuhan pokok masyarakat, Polsek Syamtalira…

1 hari ago