News

Golden Disc Awards Ke-38 Digelar di Jakarta

Jakarta – Penghargaan musik bergengsi Korea Selatan yang kerap disebut-sebut sebagai Grammy-nya K-Pop, Golden Disc Awards, akan digelar di Jakarta. Golden Disc Awards mengumumkan pada Selasa (31/10/2023) gelaran ke-38 akan bertempat diboyong ke Indonesia.

Ini pertama kalinya Jakarta jadi tuan rumah ajang penghargaan musik K-Pop sejak hallyu menyapu seluruh kawasan Tanah Air. Sebelumnya acara seperti MAMA (Mnet Asian Music Awards) lebih sering menggelar acara mereka di Thailand atau Hong Kong.

38th Golden Disc Awards rencananya akan digelar di Jakarta International Stadium (JIS) pada 6 Januari 2024. Belum ada informasi siapa saja bintang K-Pop yang akan hadir dan bagaimana fans bisa ikut menyaksikan acara ini secara langsung. JIS sebagai venue GDA diperkirakan akan bisa menampung puluhan ribu penggemar.

“Pengaruh K-Pop perlahan-lahan meluas di pasar musik global dan permintaan dari fans Asia yang ingin bertemu artis K-Pop terus berlanjut. Melanjutkan trend ini, kami memutuskan untuk menggelar event di Jakarta demi menciptakan kesempatan lebih banyak fans artis domestik dan artis luar negeri berkomunikasi lewat K-Pop,” tulis pihak Golden Disc Awards dalam pernyataan resminya dikutip JTBC.

Gelaran Golden Disc Awards ke-38 ini akan jadi kelima kalinya ajang penghargaan tersebut diadakan di luar negeri. Sebelumnya, acara yang akrab pula disebut GDA sempat menghelat gelaran ke-26 di Jepang, ke-27 di Malaysia, ke-29 di China, dan ke-37 di Thailand.

Nominasi untuk 38th Golden Disc Awards baru akan diumumkan lewat website resmi GDA pada 4 Desember 2023.

jamalofficial

Nama lengkap Saya Jamaluddin, S.Kom Kalau Jamal lain yang tidak punya S.Kom berarti itu bukan Saya.

Recent Posts

Pemkab Aceh Utara Siapkan Lahan 351.723 M Persegi untuk Dukung Pembangunan Sekolah Rakyat

ACEH UTARA - Pemerintah Kabupaten Aceh Utara menyampaikan dukungan penuh terhadap pemerataan akses pendidikan bagi…

9 jam ago

Polres Lhokseumawe Amankan Kebaktian Jumat Agung di Gereja Methodist Indonesia

Lhokseumawe – Polres Lhokseumawe melakasanakan pengamanan Jumat Agung menjelang Hari Raya Paskah, umat Kristiani di…

12 jam ago

Secercah Harapan di Simpang Cunda: Ketika Polisi Berbagi di Jum’at Barokah

LHOKSEUMAWE - Mentari belum sepenuhnya tinggi ketika satu per satu personel Unit Kamsel Sat Lantas…

12 jam ago

Posisi Tangkap Dua Pria, 1.107 Butir Ekstasi Diamankan

ACEH UTARA – Satuan Reserse Narkoba Polres Aceh Utara berhasil mengungkap kasus peredaran narkotika jenis ekstasi…

13 jam ago

Polres Lhokseumawe Tingkatkan Patroli Presisi Amankan Malam Paskah Umat Kristiani

Lhokseumawe – Dalam rangka memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat, khususnya umat Kristiani yang…

13 jam ago

Polres Lhokseumawe Amankan Ibadah Malam di Gereja Santa Mikael

Lhokseumawe – Guna menjamin keamanan dan ketertiban selama pelaksanaan ibadah, personel Polres Lhokseumawe melaksanakan pengamanan…

13 jam ago