Daerah

Air Sungai Meluap, Dua Desa di Aceh Jaya Terendam Banjir

CALANG- Hujan deras yang mengguyur Aceh Jaya sejak dua hari lalu menyebabkan Krueng Curek di Kecamatan Krueng Sabee meluap.

 

Akibatnya, dua gampong (desa), yakni Desa Curek dan Desa Alue Tho, terendam banjir dengan ketinggian air mencapai 30–50 centimeter (cm).

 

“Krueng Curek dan anak sungainya tidak mampu menampung debit air hujan. Peristiwa ini terjadi hari ini sekitar pukul 00.30 WIB,” kata Staf Pusdatin Badan Penanggulangan Bencana Aceh (BPBA), Haslinda Juwita, dalam keterangan persnya, Sabtu (15/3/2025).

 

Data sementara mencatat sebanyak 49 Kepala Keluarga (KK) atau 112 jiwa terdampak banjir di Kecamatan Krueng Sabee. Dari jumlah tersebut, 28 KK (66 jiwa) berasal dari Desa Curek dan 21 KK (46 jiwa) dari Desa Alue Tho.

 

Menurut Haslinda, hingga saat ini belum ada laporan terkait kerugian material maupun warga yang mengungsi.

 

Selain itu, BPBD Kabupaten Aceh Jaya memastikan tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini.

 

Sebagai langkah penanganan, BPBD Aceh Jaya telah mengerahkan Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk melakukan pendataan serta meninjau lokasi terdampak. Hingga saat ini, hujan masih mengguyur wilayah tersebut, dan air belum surut dari permukiman warga.

SUMBER:ACEHPROV.GO.IG

FL

Recent Posts

Kapolres Lhokseumawe Serahkan Seragam Sekolah untuk Siswa SD di Muara Batu

Aceh Utara – Kapolres Lhokseumawe bersama Forum Pengurangan Risiko Bencana (F-PRB) Aceh dan BPBD Bali…

1 jam ago

Pulihkan Sarana Ibadah Pascabanjir, Kapolres Lhokseumawe Serahkan Tandon dan Mesin Air ke Meunasah Babah Krueng

Aceh Utara – Kapolres Lhokseumawe AKBP Dr. Ahzan, S.H., S.I.K., M.S.M., M.H. menyerahkan bantuan berupa…

1 jam ago

Kapolres Lhokseumawe Serahkan Al-Qur’an dan Sajadah kepada Korban Banjir di Desa Babah Krueng

Aceh Utara – Kepedulian terhadap warga terdampak bencana banjir kembali ditunjukkan Kapolres Lhokseumawe AKBP Dr.…

1 jam ago

Gotong Royong Bersihkan Dayah dan Meunasah Pascabanjir, Kapolres Lhokseumawe Targetkan Siap Digunakan Saat Ramadan

  Aceh Utara – Semangat kebersamaan dan kepedulian terpancar dari kegiatan gotong royong pembersihan Dayah…

1 jam ago

HUT Satpam ke-45, Kapolres Lhokseumawe Serahkan Bansos untuk Satpam Korban Banjir

Lhokseumawe – Suasana haru menyelimuti halaman Mapolres Lhokseumawe, Selasa sore (20/1/2026), saat Kapolres Lhokseumawe AKBP…

1 jam ago

AOCC Berikan Pendampingan Psikososial Bagi Anak Korban Banjir di Aceh Utara

ACEH UTARA - Lembaga Aceh Orphan Center for Children (AOCC) memberikan pendampingan psikososial melalui program…

15 jam ago