PIDIE – Dua petugas Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) di Kabupaten Pidie, Aceh meninggal dunia karena diduga kelelahan dalam menjalankan tugas mereka.
Edy Kurniawan, Komisioner Komisi Independen Pemilihan (KIP) Kabupaten Pidie, mengatakan, dua petugas pemungutan suara dari tingkat desa tersebut meninggal dunia karena kelelahan saat bekerja.
Kedua anggota KPPS yang meninggal tersebut adalah Abdurrahman dari Desa Barieh, Kecamatan Mutiara Timur, dan Yusrizal dari Desa Mane, Kecamatan Mane.
“Ya, dua anggota KPPS meninggal dunia. Yusrizal dari Desa Mane dan Abdurrahman dari Desa Barieh,” kata Edy seperti dilansir CNNIndonesia.com pada Senin (12/2/2024).
Menurut penjelasan Edy, Abdurrahman meninggal dunia karena diduga kelelahan saat mempersiapkan undangan bagi pemilih. Yusrizal juga mengalami pusing saat mempersiapkan undangan untuk para pemilih. “Dugaannya adalah karena kelelahan bekerja,” tambahnya.
Edy menjelaskan bahwa kedua petugas yang meninggal ini akan digantikan oleh orang lain yang ditunjuk oleh tokoh masyarakat setempat. Calon pengganti tersebut harus segera melengkapi berkas persyaratannya.
“Penunjukan dilakukan oleh tokoh masyarakat, dan kemudian calon tersebut harus melengkapi berkas persyaratan yang dibutuhkan oleh KIP untuk pergantian antarwaktu,” jelasnya.[]