News

TNI dan ADF Jalin Diplomasi Militer Lewat Latihan Bersama ‘Exercise Woomera Keris 2024’

AUSTRALIA – Tentara Nasional Indonesia (TNI) dan Australian Defence Force (ADF) telah mencapai kesepakatan untuk mengadakan latihan bersama bertajuk Exercise Woomera Keris 2024. Latihan ini direncanakan berlangsung pada November 2024 di HMAS Kuttabul, Sydney, Australia.

Kesepakatan tersebut ditandatangani oleh Kolonel Arm Edwin Habel dari TNI dan Air Commodore John Haly, Kepala Delegasi ADF, dalam sebuah keterangan tertulis pada Sabtu, 27 Juli 2024.

“Exercise Woomera Keris 2024 ini merupakan latihan sebagai bentuk diplomasi militer dalam meningkatkan persahabatan antara TNI dan ADF,” ungkap Kolonel Edwin.

Beberapa hari sebelumnya, delegasi TNI dan ADF yang terdiri dari perwakilan Matra Darat, Matra Laut, Matra Udara, Staf Logistik, Perwira Penerangan, serta Staf Operasi, membahas secara rinci pelaksanaan latihan ini.

Delegasi dari kedua belah pihak memaparkan hasil kesepakatan bersama agar seluruh peserta memahami mekanisme latihan yang akan diadakan. Hasil dari Mid Planning Conference (MPC) ini akan dibawa ke Final Planning Conference (FPC) yang dijadwalkan berlangsung di Jakarta pada bulan Agustus mendatang.

Kolonel Edwin juga mengucapkan terima kasih kepada pihak ADF dan seluruh tim yang telah bekerja keras. “Kami akan memeriksa kembali saat final conference, dan terima kasih atas jamuannya selama di sini. Saya senang dengan hubungan persahabatan yang erat selama ini,” ujarnya.

Latihan bersama ini diharapkan tidak hanya meningkatkan kemampuan operasional kedua angkatan bersenjata, tetapi juga mempererat kerjasama dan persahabatan antara Indonesia dan Australia, serta memperkuat stabilitas keamanan di kawasan regional.

 

SUMBER : infopublik.id

MA

Recent Posts

Polda Lampung Ungkap 7 Kasus Destructive Fishing Selama Tiga Bulan, Kerugian Capai Miliaran Rupiah

Bandar Lampung – Selama periode tiga bulan terakhir, Direktorat Polisi Perairan dan Udara (Polairud) Polda…

1 jam ago

Polwan Tampil Humanis, Amankan Shalat Jumat di Seputaran Kota Lhokseumawe

Lhokseumawe – Suasana Jumat siang di Kota Lhokseumawe tampak berbeda. Sejumlah Polisi Wanita (Polwan) dari…

10 jam ago

Kapolsek Muara Dua Timbang Personel, Berat Badan 85 Kg ke Atas Wajib Ikut Program Diet Kapolres

Lhokseumawe – Dalam upaya menjaga kebugaran dan kesehatan tubuh anggota, Kapolsek Muara Dua, Ipda Roni,…

10 jam ago

Bahas Ketahanan Pangan, Kapolres Lhokseumawe Terima Kunjungan PT Setya Agung

Lhokseumawe – Kapolres Lhokseumawe AKBP Dr. Ahzan, S.H., S.I.K., M.S.M., M.H menerima kunjungan silaturahmi dari…

12 jam ago

Kapolres Lhokseumawe Sambut Hangat Kunjungan Tokoh Seniman : Sinergi Seni dan Keamanan untuk Kota Lebih Harmonis

Lhokseumawe – Kapolres Lhokseumawe AKBP Dr. Ahzan, S.H., S.I.K., M.S.M., M.H menerima kunjungan Asep Rahmat…

13 jam ago

Personel Gendut Wajib Diet, Kapolres Lhokseumawe Gagas Program Postur Ideal Polri

Lhokseumawe – Dalam upaya membentuk personel Polri yang sehat, sigap, dan profesional, Kapolres Lhokseumawe AKBP…

13 jam ago