Categories: News

Sinergi Kesiapan Pengamanan Pilkada: TNI-Polri dan Satpol PP Gelar Latihan Gabungan Dalmas di Lhokseumawe

LHOKSEUMAWE – Dalam rangka meningkatkan kesiapan menghadapi Pilkada di wilayah Kota Lhokseumawe dan Kabupaten Aceh Utara, latihan gabungan Pengendalian Massa (Dalmas) digelar di Lapangan Sudirman, Kodim 0103/Aceh Utara, Jum’at (20/9/2024) pagi.

Kegiatan ini melibatkan personel gabungan dari TNI Kodim 0103/AUT, Polres Lhokseumawe, Brimob Yon B Pelopor Jeulikat, serta Satpol PP Lhokseumawe.

Kapolres Lhokseumawe AKBP Henki Ismanto, S.I.K melalui Kasat Samapta AKP Marjuli mengatakan, Latihan yang dimulai pagi hari ini melibatkan beberapa skenario pengendalian massa, mulai dari negosiasi massa, Dalmas awal, Dalmas lanjut, hingga Penindakan Huru Hara (PHH) dengan dukungan penyemprotan Air Water Canon (AWC).

Tujuan utama dari latihan ini, sebut AKP Marjuli, adalah memastikan kesiapan personel dalam menghadapi potensi gangguan keamanan selama proses Pilkada mendatang serta meningkatkan sinergi antara TNI, Polri, dan Satpol PP dalam menangani situasi yang berpotensi menimbulkan kerusuhan massa.

Harapannya, melalui latihan gabungan ini, semua pihak dapat lebih siap dan terkoordinasi dalam menjaga keamanan dan ketertiban selama pelaksanaan Pilkada di Aceh Utara dan Lhokseumawe, pungkasnya.

Artikel Sinergi Kesiapan Pengamanan Pilkada: TNI-Polri dan Satpol PP Gelar Latihan Gabungan Dalmas di Lhokseumawe pertama kali tampil pada Tribratanews Polres Lhokseumawe.

Recent Posts

Sat Polairud Polres Lhokseumawe Gelar Patroli Dialogis di Pesisir Pantai Pusong Baru

LHOKSEUMAWE - Satuan Polisi Air dan Udara (Sat Polairud) Polres Lhokseumawe melaksanakan patroli dialogis di…

7 jam ago

Sidokkes Polres Lhokseumawe Laksanakan Baktikes, Berikan Vaksin Tetanus dan Vitamin kepada Personel

LHOKSEUMAWE - Seksi Kedokteran dan Kesehatan (Sidokkes) Polres Lhokseumawe melaksanakan kegiatan bakti kesehatan (baktikes) berupa…

8 jam ago

Polsek Muara Satu Kawal Penyaluran MBG untuk Ribuan Pelajar dan Warga di Lhokseumawe

LHOKSEUMAWE - Polsek Muara Satu Polres Lhokseumawe melaksanakan kegiatan pengamanan dan pengawalan penyaluran Makanan Bergizi…

8 jam ago

Polsek Blang Mangat Sosialisasikan Bahaya Narkoba di SMP Negeri 11 Lhokseumawe

LHOKSEUMAWE - Dalam rangka mencegah penyalahgunaan narkoba di kalangan pelajar, Polsek Blang Mangat melaksanakan kegiatan…

8 jam ago

Polres Lhokseumawe dan Masyarakat Gotong Royong Pulihkan SMP Negeri 2 Muara Batu Pasca Banjir

LHOKSEUMAWE - Polres Lhokseumawe melaksanakan kegiatan gotong royong pemulihan pasca bencana banjir bersama masyarakat di…

8 jam ago

Sat Binmas Polres Lhokseumawe Kedepankan Pencegahan Dini Lewat Binluh Kamtibmas di Ruang Publik

LHOKSEUMAWE - Satuan Pembinaan Masyarakat (Sat Binmas) Polres Lhokseumawe terus mengedepankan upaya pencegahan dini terhadap…

1 hari ago