Daerah

Serius Menjadi Walikota Lhokseumawe

Bang Azhari Pendaftar Pertama Bacalon Walikota Lhokseumawe Rekrutmen  Partai Nasdem

LHOKSEUMAWE- Owner Vinca Rosea H. Azhari, ST., M. S.M, menyambangi kantor DPD Partai Nasdem untuk mencalonkan diri menjadi bakal Calon Walikota Lhokseumawe melalui Partai Nasdem, Kamis (2/5/2024).

Kedatangan tim Bang Azhari disambut langsung oleh Ketua DPD Nasdem Kota Lhokseumawe Azhar Mahmud (Cek Har) beserta pengurus partai Nasdem Kota Lhokseumawe.

Pada kesempatan itu, Ketua DPD Nasdem Kota Lhokseumawe mengatakan, bahwa baru Bang Azhari orang pertama yang mendatangi langsung untuk mencalonkan diri sebagai Bacalon Walikota Lhokseumawe sejak dibukanya rekrutmen calon walikota Lhokseumawe.

“ Yang membangun komunikasi untuk mendaftar sebagai bacalon walikota Lhokseumawe banyak, akan tetapi baru Bang Azhari bacalon pertama yang datang langsung kemari,” kata Azhar Mahmud.

Sebutnya lagi, pihaknya masih terus membuka  pendaftaran bacalon walikota yang ingin diusung oleh Partai Nasdem sampai 7 Mei mendatang. Pendaftaran akan ditutup setelah masa rekrutmen berakhir.

Pihaknya juga menekankan, dalam proses rekrutmen pihaknya tidak memungut biaya apapun. Sesuai dengan arahan DPP Nasdem, bahwa proses rekrutmen bacalon kepala daerah tidak ada mahar apapun dari calon.

Sementara itu, bacalon Walikota Lhokseumawe H. Azhari, ST., M. S.M mengatakan, bahwa dirinya serius untuk memimpin Kota Lhokseumawe melalui Pilkada 2024. Oleh karena itu, sebagai bentuk keseriusannya, dirinya juga mengikuti proses rekrutmen yang dilakukan oleh Partai Nasdem.

“ Kita serius untuk maju memimpin Kota Lhokseumawe kedepan yang lebih baik dan menjadikan Kota Lhokseumawe yang bersyariat dan istimewa. Oleh karena itu, sebagai bentuk keseriusan kami, maka kami ikut mencalonkan diri melalui proses penjaringan calon kepala daerah dari Partai Nasdem” terang Azhari mantap. (*)

Mukhlis

Recent Posts

Polsek Kuta Makmur Amankan dan Atur Lalu Lintas di Pasar Takjil Keude Blang Ara

Lhokseumawe – Personel Polsek Kuta Makmur melaksanakan pengamanan dan pengaturan arus lalu lintas di sekitar…

2 jam ago

Polsek Banda Sakti Gelar Patroli di Masjid Saat Shalat Tarawih, Pastikan Situasi Kondusif

Lhokseumawe – Guna memastikan keamanan dan kenyamanan masyarakat selama bulan suci Ramadan 1446 H, personel…

2 jam ago

Sat Lantas Polres Lhokseumawe Kawal Pendistribusian Makan Bergizi Gratis untuk Siswa

Lhokseumawe – Personel Sat Lantas Polres Lhokseumawe melaksanakan pengawalan pendistribusian Makan Bergizi Gratis (MBG) dari…

2 jam ago

Sat Binmas Polres Lhokseumawe Bagikan Takjil Gratis dan Berikan Himbauan Kamtibmas

Lhokseumawe – Bulan suci Ramadan, Sat Binmas Polres Lhokseumawe melaksanakan kegiatan sosial dengan membagikan takjil…

2 jam ago

Patroli Malam, Satsamapta Polres Lhokseumawe Sambangi Lapas Kelas IIB Pastikan Situasi Kondusif

Lhokseumawe – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban, personel Satsamapta Polres Lhokseumawe melaksanakan patroli malam…

2 jam ago

Kapolres Lhokseumawe Gelar Buka Puasa Bersama dengan Tokoh Agama di Kecamatan Muara Satu.

LHOKSEUMAWE, Kapolres Lhokseumawe, beserta jajaran Pejabat Utama (PJU) dan Kapolsek se-jajaran Polres Lhokseumawe, mengadakan acara…

6 jam ago