Lhoseumawe – Jama’ah yang tergabung dalam Syiar Ukhuwah Shubuh, yakni Gerakan Pemuda Shubuh dan Syiar Muhibbah Shubuh Kota Lhokseumawe melakukan Orasi bersama, untuk mengecam dan mengutuk keras aksi pembakaran Al-Qur’an yang dilakukan oleh Politikus Negara Swedia Rasmus Puludan, Orasi ini disampaikan di Halaman Masjid Al-Hikmah Cunda lhokseumawe,29 Januari 2023.
Aksi digelar waktu Bakda Shubuh dalam 3 bahasa, yaitu Bahasa Arab dibacakan oleh, Ust. Abdul Halim, Lc.,LL.M (Pimpinan Dataqu Imam Syafii Lhokseumawe). Kemudian teks bahasa Inggris dibacakan oleh, Tgk. Jumari, M.S.M.(Tokoh Pemuda Shubuh). Lalu ditutup dengan Bahasa Indonesia yang dibacakan oleh, Tgk. Zul Macan serta diikuti oleh semua jama’ah yg hadir sambil meneriak Takbir “Allahuakbar”.
Jamaah ini mengutuk Pemimpin partai sayap kanan Denmark Stram Kurs bernama Rasmus Paludan pad hari Sabtu, (21/1/2023) yang membakar Al-Qur’an di Stockholm, ibu kota Swedia. Di bawah perlindungan polisi Swedia, pemimpin partai Stram Kurs Denmark Rasmus Paludan membakar kitab suci umat Islam di dekat gedung Kedutaan Besar Turki. Sebelumnya, aktivis anti-Islam juga telah melakukan aksi kontroversial dengan membakar Al-Qur’an di depan Kedutaan Besar Turki di Stockholm pada 21 Januari lalu. “Aksi itulah yang membuat kami protes dan mengutuknya karena telah melukai harga diri ummat islam dan para jamaah sekalian” Tutur Tgk. Ali Basyah Selaku Koordinator Aksi yang juga Khadim Syiar Muhibbah Shubuh
LHOKSEUMAWE - Satuan Pembinaan Masyarakat (Sat Binmas) Polres Lhokseumawe terus mengedepankan upaya pencegahan dini terhadap…
LHOKSEUMAWE - Seksi Kedokteran dan Kesehatan (Sidokkes) Polres Lhokseumawe melaksanakan kegiatan bakti kesehatan (Baktikes) sebagai…
LHOKSEUMAWE - Pemerintah Gampong Meunasah Mesjid menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi kepada Bapak Kapolres…
LHOKSEUEMAWE - Sebagai bentuk kepedulian terhadap dunia pendidikan pasca bencana banjir, personel Polres Lhokseumawe bersama…
LHOKSEUMAWE - Dalam rangka mencegah gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (guantibmas), personel Polsek Blang Mangat…
ACEH UTARA — Pemerintah Kabupaten Aceh Utara menyalurkan bantuan berupa tenda dan tangki air kepada…