News

Prof Danial Jadi Guru Besar Pertama IAIN Lhokseumawe

Lhokseumawe – Rektor Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Lhokseumawe Prof. Dr. Danial, M.Ag., dikukuhkan menjadi guru besar dalam Ilmu Hukum Islam, pada Kamis (09/05/2024). Prosesi ini merupakan penyematan gelar Guru Besar pertama di IAIN Lhokseumawe.

Pengukuhan berlangsung di Aula Serbaguna IAIN Lhokseumawe dengan penyematan tanda guru besar oleh Direktur Diktis Kementerian Agama, Prof. Ahmad Zainul Hamdi.

Sekjen Kementerian Agama Prof. Muhammad Ali Ramdhani menyatakan bahwa kehadiran profesor muda, seperti Prof. Danial, memberi energi baru pada aspek riset dan publikasi.

“Prof Danial bukan hanya guru besar pertama IAIN Lhokseumawe, tapi juga pendorong motivasi untuk kita semua,” ujar sekjen.

Sebelumnya, Rektor juga menyampaikan orasi ilmiah pada pidato pengukuhannya yang bertajuk Peta Jalan Pelaksanaan Syari’at Islam Di Aceh (Mendekatkan Idealitas Islam dan Realitas Kehidupan Masyarakat Aceh).

“Hakikatnya syari̒at Islam bertujuan untuk mewujudkan kemaslahatan manusia dunia dan akhirat. Tujuan ini dicapai melalui misi syari̒at Islam yang meliputi kemaslahatan agama, jiwa, harta, akal, keturunan, lingkungan, dan kehormatan,” jelasnya.

Dalam orasinya, Prof. Danial menekankan pemahaman agama yang diperluas pada kehidupan.

Sekretaris Daerah Aceh memberikan selamat atas pengukuhan Guru Besar pertama IAIN Lhokseumawe, menegaskan pentingnya pendidikan berkualitas di Aceh.

“Sejalan dengan itu, marilah kita mengapresiasi IAIN Lhokseumawe atas komitmen dan kontribusinya dalam mencetak generasi-generasi yang tidak hanya pandai dalam ilmu pengetahuan, tetapi juga kokoh dalam iman dan akhlak,” ucapnya.

Dengan pengukuhan ini, IAIN Lhokseumawe berpotensi menjadi UIN di masa depan. Hadir dalam acara tersebut juga beberapa pejabat dan tokoh masyarakat, termasuk Kanwil Kemenag Aceh, Dansatrad, Kapolres Lhokseumawe diwakili oleh kabap kompol, DPR Kota Lhokseumawe yang dikawili oleh wakil satu, kepala Kankemenag Lhokseumawe dan Aceh Utara.

Riza Mirza

Recent Posts

Sat Binmas Polres Lhokseumawe Kedepankan Pencegahan Dini Lewat Binluh Kamtibmas di Ruang Publik

LHOKSEUMAWE - Satuan Pembinaan Masyarakat (Sat Binmas) Polres Lhokseumawe terus mengedepankan upaya pencegahan dini terhadap…

13 jam ago

Sidokkes Polres Lhokseumawe Gelar Baktikes, Jaga Kesehatan Personel Jelang Pelaksanaan Tugas

LHOKSEUMAWE - Seksi Kedokteran dan Kesehatan (Sidokkes) Polres Lhokseumawe melaksanakan kegiatan bakti kesehatan (Baktikes) sebagai…

13 jam ago

Pemerintah Gampong Meunasah Mesjid Apresiasi Kapolres Lhokseumawe atas Bantuan Tempat Penampungan Air

LHOKSEUMAWE - Pemerintah Gampong Meunasah Mesjid menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi kepada Bapak Kapolres…

13 jam ago

Polres Lhokseumawe dan BKO Brimob Kaltim Gotong Royong Bersihkan MAS Baitul Hidayah Pasca Banjir

LHOKSEUEMAWE - Sebagai bentuk kepedulian terhadap dunia pendidikan pasca bencana banjir, personel Polres Lhokseumawe bersama…

13 jam ago

Cegah Guantibmas, Polsek Blang Mangat Gelar Patroli Dialogis di Pasar Keude Punteut

LHOKSEUMAWE - Dalam rangka mencegah gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (guantibmas), personel Polsek Blang Mangat…

13 jam ago

Media PaseSatu Makin di Depan, Pemkab Gandengkan untuk Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir Bandang

ACEH UTARA — Pemerintah Kabupaten Aceh Utara menyalurkan bantuan berupa tenda dan tangki air kepada…

2 hari ago