ACEH UTARA – Kepedulian Polri terhadap masyarakat terdampak banjir kembali ditunjukkan melalui kegiatan Polwan Peduli Kemanusiaan Polres Lhokseumawe di Desa Dayah Blang Seureukuy, Kecamatan Syamtalira Bayu, Kabupaten Aceh Utara, Kamis (15/1/2026).
Kegiatan penyerahan bantuan dan trauma healing tersebut dilaksanakan oleh Polwan Peduli Kemanusiaan yang dipimpin Kabag SDM Polres Lhokseumawe, Kompol R. A. Asmainur, S.S.I.K., bersama personel Polwan Polres Lhokseumawe.
Kapolres Lhokseumawe AKBP Dr. Ahzan, S.H., S.I.K., M.S.M., M.H., melalui Kabag SDM Polres Lhokseumawe menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan wujud kepedulian Polri terhadap anak-anak dan tenaga pendidik yang terdampak bencana banjir, sekaligus upaya membantu pemulihan kondisi psikologis anak-anak pascabencana.
Dalam kegiatan tersebut, Polwan Polres Lhokseumawe menyalurkan berbagai bantuan kebutuhan dasar berupa sembako, perlengkapan bayi, selimut, makanan, perlengkapan kebersihan, serta mainan dan alat belajar kepada anak-anak Kelompok Bermain (KB) Yayasan Pendidikan Islam Abdul Aziz.
Selain itu, para Polwan juga melaksanakan kegiatan trauma healing dengan pendekatan humanis melalui bermain dan belajar bersama, sehingga anak-anak terlihat ceria, gembira, dan kembali bersemangat. Guru dan masyarakat setempat mengaku sangat terbantu serta menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada Kapolres Lhokseumawe beserta jajaran Polwan Polres Lhokseumawe atas perhatian dan kepedulian yang diberikan.
Seluruh rangkaian kegiatan berjalan dengan aman, lancar, dan penuh keakraban di Desa Dayah Blang Seureukuy, Kecamatan Syamtalira Bayu, Kabupaten Aceh Utara.
ACEH UTARA – Guna memastikan stabilitas harga dan ketersediaan bahan kebutuhan pokok masyarakat, anggota Polsek…
LHOKSEUMAWE – Personel Polsek Muara Dua melaksanakan monitoring pelaksanaan Program Makan Bergizi Gratis (MBG) dari…
ACEH UTARA – Kepedulian Polri terhadap kesehatan masyarakat terdampak bencana banjir kembali ditunjukkan melalui kegiatan…
ACEH UTARA – Kapolres Lhokseumawe AKBP Dr. Ahzan, S.H., S.I.K., M.S.M., M.H., memimpin langsung pengamanan…
LHOKSEUMAWE – Dalam rangka mengantisipasi terjadinya gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (Guantibmas), personel Polsek Muara…
ACEH UTARA – Kepedulian Polri terhadap dunia pendidikan kembali ditunjukkan oleh Polres Lhokseumawe melalui kegiatan…