ACARA UTARA, Nisam, 27 Agustus 2024 – Polsek Nisam Polres Lhokseumawe Polda Aceh, hari ini melaksanakan patroli di pasar-pasar Keude Amplas Kec. Nisam untuk memantau harga bahan pokok. Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan kestabilan harga dan mencegah kemungkinan terjadinya penimbunan atau praktik curang lainnya yang dapat merugikan masyarakat.
Selama patroli, petugas Polsek Nisam berinteraksi langsung dengan para pedagang dan pembeli, serta memeriksa harga beberapa bahan pokok utama seperti beras, minyak goreng, dan sayuran. Hasil dari patroli ini akan dilaporkan kepada pihak terkait untuk dilakukan tindak lanjut jika ditemukan ketidaksesuaian harga atau pelanggaran.
Kapolres Lhokseumawe AKBP Henki Ismanto, S. I. K, melalui Kapolsek Nisam, Iptu Wahidin, S. Sos. menyatakan bahwa patroli ini merupakan bagian dari upaya pihak kepolisian untuk menjaga kestabilan ekonomi lokal dan melindungi kepentingan konsumen. Ia juga mengimbau kepada masyarakat untuk melaporkan jika menemukan adanya indikasi penyelewengan harga atau praktik yang merugikan. Pungkasnya
Diharapkan melalui kegiatan ini, kestabilan harga bahan pokok dapat terjaga dan kesejahteraan masyarakat tetap terjamin.
Artikel Polsek Nisam Lakukan Patroli Pasar untuk Cek Stabilisasi Harga Bahan Pokok pertama kali tampil pada Tribratanews Polres Lhokseumawe.
LHOKSEUMAWE - Satuan Pembinaan Masyarakat (Sat Binmas) Polres Lhokseumawe terus mengedepankan upaya pencegahan dini terhadap…
LHOKSEUMAWE - Seksi Kedokteran dan Kesehatan (Sidokkes) Polres Lhokseumawe melaksanakan kegiatan bakti kesehatan (Baktikes) sebagai…
LHOKSEUMAWE - Pemerintah Gampong Meunasah Mesjid menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi kepada Bapak Kapolres…
LHOKSEUEMAWE - Sebagai bentuk kepedulian terhadap dunia pendidikan pasca bencana banjir, personel Polres Lhokseumawe bersama…
LHOKSEUMAWE - Dalam rangka mencegah gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (guantibmas), personel Polsek Blang Mangat…
ACEH UTARA — Pemerintah Kabupaten Aceh Utara menyalurkan bantuan berupa tenda dan tangki air kepada…