Categories: News

Polsek Dewantara Amankan Pemilihan Geuchik Paloh Igeuh, Berlangsung Aman dan Kondusif

Aceh Utara – Personel Polsek Dewantara Polres Lhokseumawe melaksanakan pengamanan ketat selama proses Pemilihan Geuchik Desa Paloh Igeuh, Kecamatan Dewantara, Kabupaten Aceh Utara, yang digelar pada Minggu (26/10/2025) di halaman meunasah setempat.

Kegiatan ini diikuti oleh ratusan warga dengan suasana tertib dan penuh semangat demokrasi. Pengamanan dilakukan secara menyeluruh, mulai dari tahap persiapan, proses pemungutan suara, hingga penghitungan hasil akhir.

Kapolres Lhokseumawe AKBP Dr. Ahzan, S.H., S.I.K., M.S.M., M.H. melalui Kapolsek Dewantara Iptu Muhammad Suharno mengatakan, pelaksanaan pengamanan dilakukan secara maksimal untuk memastikan seluruh tahapan pemilihan berjalan lancar dan situasi tetap kondusif.

“Personel Polsek Dewantara bersinergi dengan Koramil 03/Dewantara serta aparatur kecamatan dalam menjaga ketertiban selama proses pemilihan berlangsung. Kehadiran polisi di lapangan bertujuan memberikan rasa aman kepada masyarakat yang menyalurkan hak pilihnya,” ujar Iptu Muhammad Suharno.

Dalam kegiatan tersebut turut hadir Camat Dewantara Munawir, SSTP, M.Si, Danramil 03/Dewantara Lettu Czi Jamidin, anggota Koramil dan Polsek, serta unsur panitia pemilihan dan masyarakat desa.

Pemilihan Geuchik Desa Paloh Igeuh diikuti tiga kandidat, yaitu Marzuki (46 tahun), Tgk Banta Kahirullah (42 tahun), dan M. Isa (36 tahun). Dari total 918 pemilih dalam DPT, sebanyak 718 warga menggunakan hak pilih, dengan hasil akhir Tgk Banta Kahirullah unggul dengan 255 suara, disusul M. Isa (188 suara) dan Marzuki (144 suara)

Alhamdulillah, seluruh tahapan berjalan lancar tanpa adanya gangguan kamtibmas. Ini berkat kerja sama antara TNI-Polri, pemerintah kecamatan, panitia, serta kesadaran masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban di desa,” tutup Iptu Muhammad Suharno.

MA

Recent Posts

Jenazah perempuan korban banjir Aceh Utara ditemukan di perkebunan

ACEH UTARA - Warga Gampong Biram Rayeuk, Kecamatan Tanah Jambo Aye, Kabupaten Aceh Utara, menemukan…

7 jam ago

Pulihkan Pusat Pendidikan Agama, Personel BKO Brimob Kaltim Bersihkan Lumpur di Dayah Sirothul Huda Aceh Utara

Aceh Utara – Komitmen kemanusiaan personel Satuan Brimob Polda Kalimantan Timur dalam penugasan Bawah Kendali…

8 jam ago

Itwasum Polri Gelar Audit Tematik Penanganan Bencana Alam di Polres Lhokseumawe

LHOKSEUMAWE - Itwasum Polri melaksanakan Audit Tematik Tahun Anggaran 2026 dalam rangka penanganan bencana alam…

8 jam ago

Patroli Pasar Inpres Lhokseumawe, Polisi Cegah Guantibmas dan Jaga Kondusivitas

Lhokseumawe - Guna mencegah terjadinya gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (guantibmas), personel Polres Lhokseumawe melaksanakan…

8 jam ago

Polres Lhokseumawe Sosialisasikan Pengisian Aplikasi SI-ABK PRESISI Tahun 2026

LHOKSEUMAWE - Polres Lhokseumawe menggelar kegiatan Sosialisasi Pengisian Aplikasi SI-ABK PRESISI bagi jajaran Polres Lhokseumawe…

8 jam ago

Polres Lhokseumawe dan Brimob Gotong Royong Pemulihan Pasca Banjir di PKG Muara Batu

Aceh Utara - Dalam rangka pemulihan pasca bencana banjir, Personil Polres Lhokseumawe dan BKO Brimob…

8 jam ago