Categories: News

Polres Lhokseumawe Kawal Distribusi 577 Paket Makan Bergizi Gratis untuk Siswa

Lhokseumawe – Dalam mendukung kelancaran program nasional, Personel Sat Lantas Polres Lhokseumawe melakukan pengawalan pendistribusian Makan Bergizi Gratis (MBG) dari Badan Gizi Nasional (BGN) untuk siswa-siswi di Desa Hagu Teungoh, Kecamatan Banda Sakti, Kota Lhokseumawe, Kamis (13/3/2025) .

Kegiatan ini dimulai pukul 08.30 WIB dengan rute pengawalan menuju empat sekolah, yaitu TK Ar-Rahmah, SD Negeri 9 Banda Sakti, SD Negeri 21 Banda Sakti, dan SMK Negeri 1 Lhokseumawe. Sebanyak 577 paket makan bergizi yang terdiri dari roti, telur rebus, kurma, susu Milk Life, dan pisang, dibagikan kepada total 576 siswa.

Kapolres Lhokseumawe AKBP Henki Ismanto, S.I.K melalui Kasat Lantas AKP.M. Abdhi Hendriyatna, S.I.K, MH mengatakan bahwa pengawalan ini bertujuan untuk memastikan distribusi bantuan berjalan aman dan tepat sasaran.

“Kami berkomitmen untuk mendukung program pemerintah dalam meningkatkan gizi anak-anak. Pengawalan ini dilakukan agar pendistribusian berjalan lancar dan para siswa dapat menerima manfaat dari program ini dengan baik,” ujarnya.

Masyarakat dan pihak sekolah menyambut baik program ini, mengapresiasi kepedulian pemerintah dalam meningkatkan asupan gizi anak-anak. Program ini diharapkan terus berlanjut sebagai bagian dari upaya meningkatkan kesehatan dan kualitas pendidikan generasi muda.

MA

Recent Posts

Polisi Tangkap Oknum PNS Terduga Penipuan Pengadaan Bantuan

GORONTALO- Tim Resmob Otanaha Polda Gorontalo berhasil menangkap seorang pegawai negeri sipil (PNS) berinisial YO…

35 menit ago

Polres Cimahi Temukan Minyakita Kurang Takaran di Pasar Cimindi

CIMAHI-Unit Tipidter Satreskrim Polres Cimahi bersama Dinas Perdagangan, Koperasi UKM, dan Perindustrian (Disdagkoperin) Kota Cimahi…

38 menit ago

Pramono Gandeng BGN Dorong Transformasi Kantin Sekolah

JAKARTA-Gubernur Jakarta, Pramono Anung menggandeng Badan Gizi Nasional (BGN) dalam mendorong transformasi kantin sekolah di…

40 menit ago

Kasus Penyelundupan Timah di Belitung: 14 Orang Ditetapkan Tersangka

PANGKALPINANG- Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Kepulauan Bangka Belitung menetapkan 14 orang sebagai tersangka…

42 menit ago

Pesan Gubernur Lampung untuk Plt Bupati Way Kanan

WAY KANAN-Wakil Bupati Way Kanan, Ayu Asalasiyah, resmi ditunjuk sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Way…

46 menit ago

Kapolda Riau Siap Bersinergi dan Mendukung Kebijakan Gubernur Abdul Wahid

PEKANBARU- Kapolda Riau Mohammad Iqbal menyambut hangan kunjungan Gubernur Riau (Gubri) Abdul Wahid di Mabes…

49 menit ago