Lhokseumawe – Suasana duka menyelimuti jajaran Polres Lhokseumawe atas wafatnya salah satu personel terbaiknya, Aipda Salbani, yang menjabat sebagai PS Kanit Harkam Kapal pada Sat Polairud Polres Lhokseumawe, kamis (10/4/2025) siang.
Kapolres Lhokseumawe, AKBP Dr. Ahzan, S.H, S.I.K, M.S.M, M.H melalui Kasi Humas Salman Alfarasi, S.H, M.M, menyampaikan rasa belasungkawa yang mendalam atas kepergian almarhum.
“Kami keluarga besar Polres Lhokseumawe turut berdukacita yang sedalam-dalamnya atas berpulangnya rekan kami, Aipda Salbani. Semoga amal ibadah beliau diterima di sisi Allah SWT dan diampuni segala dosa-dosanya,” ujar Kasi Humas.
Menurut Salman, almarhum dikenal sebagai sosok yang berdedikasi tinggi dan bersahaja di lingkungan kepolisian. Kepergiannya menjadi kehilangan besar, tidak hanya bagi keluarga, tetapi juga institusi Polri khususnya jajaran Polres Lhokseumawe.
“Kita semua merasa kehilangan. Semoga keluarga yang ditinggalkan diberikan kekuatan dan ketabahan dalam menghadapi cobaan ini,” tambahnya.
Jenazah almarhum disemayamkan di rumah duka sebelum dimakamkan secara kedinasan. Sejumlah rekan sejawat turut hadir untuk memberikan penghormatan terakhir.
Polres Lhokseumawe mendoakan agar almarhum mendapat tempat terbaik di sisi-Nya dan seluruh amal baik semasa hidupnya menjadi penerang di alam kubur.
LHOKSEUMAWE - Satuan Pembinaan Masyarakat (Sat Binmas) Polres Lhokseumawe terus mengedepankan upaya pencegahan dini terhadap…
LHOKSEUMAWE - Seksi Kedokteran dan Kesehatan (Sidokkes) Polres Lhokseumawe melaksanakan kegiatan bakti kesehatan (Baktikes) sebagai…
LHOKSEUMAWE - Pemerintah Gampong Meunasah Mesjid menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi kepada Bapak Kapolres…
LHOKSEUEMAWE - Sebagai bentuk kepedulian terhadap dunia pendidikan pasca bencana banjir, personel Polres Lhokseumawe bersama…
LHOKSEUMAWE - Dalam rangka mencegah gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (guantibmas), personel Polsek Blang Mangat…
ACEH UTARA — Pemerintah Kabupaten Aceh Utara menyalurkan bantuan berupa tenda dan tangki air kepada…