Categories: News

Polres Lhokseumawe Amankan Pantai Lancok, Cegah Premanisme dan Gangguan Kamtibmas di Lokasi Wisata

Aceh Utara – Guna menjaga kenyamanan masyarakat yang berlibur dan mencegah aksi premanisme serta gangguan kamtibmas lainnya, personel Polres Lhokseumawe bersama Polsek Syamtalira Bayu melaksanakan pengamanan di lokasi wisata Pantai Lancok, Desa Lancok, Kecamatan Syamtalira Bayu, Kabupaten Aceh Utara, Minggu (6/4/2025).

Kegiatan pengamanan yang berlangsung sejak pukul 10.00 hingga 18.00 WIB ini dipimpin oleh Katim Regu “A”, IPTU Aiyub, dan melibatkan personel gabungan dari Polres Lhokseumawe dan Polsek Syamtalira Bayu.

Petugas berjaga di sekitar kawasan wisata guna memastikan masyarakat yang berkunjung dapat menikmati suasana liburan dengan aman dan nyaman. Selain itu, pengamanan ini juga bertujuan untuk mencegah terjadinya tindak kejahatan seperti pencurian kendaraan bermotor (curanmor), pencurian dengan kekerasan (curas), serta bentuk kriminalitas lainnya.

Kapolres Lhokseumawe AKBP Henki Ismanto, S.I.K melalui Kapolsek Syamtalira Bayu IPTU Gunanto mengatakan, pengamanan ini merupakan bentuk kehadiran Polri dalam memberikan rasa aman kepada masyarakat, khususnya di lokasi-lokasi yang menjadi pusat keramaian saat akhir pekan.

“Kami hadir untuk mengantisipasi potensi gangguan keamanan, termasuk aksi premanisme yang dapat meresahkan pengunjung. Kami juga ingin memastikan bahwa suasana di tempat wisata tetap kondusif dan nyaman bagi seluruh lapisan masyarakat,” ujar Iptu Gunanto.

Selain melakukan pengamanan, personel juga menjalin komunikasi yang humanis dengan masyarakat demi menciptakan suasana harmonis antara aparat dan warga. Selama kegiatan berlangsung, situasi di lokasi wisata Pantai Lancok terpantau aman dan terkendali.

MA

Recent Posts

Diduga Tersengat Listrik, Tukang Bangunan Meninggal Dunia di Aceh Utara

ACEH UTARA – Rusadi (62), warga Gampong Cot Girek, Kecamatan Cot Girek, Kabupaten Aceh Utara, ditemukan…

3 jam ago

Civitas Akademika Unimal Bersihkan Pantai Ujong Blang dari Sampah

  Lhokseumawe – Civitas akademika Universitas Malikussaleh (Unimal) turun langsung ke Pantai Ujong Blang, Lhokseumawe,…

8 jam ago

Jum’at Penuh Berkah : Kapolres Baru AKBP Ahzan dan Istri Santuni Puluhan Anak Yatim

LHOKSEUMAWE - Di awal pengabdiannya sebagai pucuk pimpinan Polres Lhokseumawe, Ajun Komisaris Besar Polisi Dr…

11 jam ago

Cegah Aksi Premanisme, Satsamapta Polres Lhokseumawe Patroli di Terminal Bongkar Muat

Lhokseumawe – Dalam rangka menjaga situasi kamtibmas tetap kondusif, personel Satsamapta Polres Lhokseumawe melaksanakan patroli…

11 jam ago

Cegah Gangguan Kamtibmas, Polsek Meurah Mulia Patroli Malam di Tiga Desa Rawan

Lhokseumawe – Guna menciptakan rasa aman dan mencegah terjadinya gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (Guantibmas),…

11 jam ago

Sat Polairud Polres Lhokseumawe Evakuasi ABK Kapal Asal Rusia yang Meninggal Dunia di Selat Malaka

Lhokseumawe – Satuan Polisi Perairan dan Udara (Sat Polairud) Polres Lhokseumawe bersama tim gabungan mengevakuasi…

11 jam ago