Polri

Polisi dan TNI Bagikan dan Bantu Warga Pasang Bendera Merah Putih di Lhokseumawe

LHOKSEUMAWE – Jajaran Kepolisian Resor Lhokseumawe bersama TNI dan unsur tiga pilar turun ke desa-desa membagikan bendera merah putih kepada warga. Bukan itu saja, petugas gabungan ini bahkan membantu masyarakat memasang bendera di depan rumah masing-masing. selasa, (2/8\2023).

Kapolres Lhokseumawe AKBP Henki Ismanto, S.I.K. melalui Kasihumas Salman Alfarasi, SH, MM mengatakan, Polres Lhokseumawe mengerahkan perkuatannya mulai dari tingkat Polres, Polsek jajaran hingga Bhabinkamtibmas untuk blusukan ke desa maupun perkampungan untuk mensosialisasikan pengibaran bendera merah putih.

“Iya betul, Ini merupakan tindak lanjut dari Surat Edaran Mensesneg Nomor B-523/M/S/TU.00.04/06/2023 tentang Penyampaian Tema, Logo, dan Partisipasi Menyemarakkan Peringatan HUT Ke-77 Kemerdekaan RI Tahun 2023 dimana didalamnya memuat imbauan untuk mengibarkan bendera merah putih mulai tanggal 1 hingga 31 Agustus 2023.” Ujar Salman

Lebih lanjut Salman menuturkan, pembagian bendera tersebut dilakukan secara gratis dan merupakan bagian dari kegiatan Pencanangan, Pengibaran dan Pembagian Bendera Merah Putih oleh pemerintah.

Pihaknya menambahkan, Polres Lhokseumawe memberikan dukungan penuh atas terselenggaranya kegitan tersebut. Menurutnya, kegiatan semacam ini sangat efektif sebagai salah satu upaya meningkatkan nasionalisme dan patriotisme di tengah serbuan informasi dan teknologi serta budaya asing melalui internet.

“Masyarakat sangat antusias. beberapa diantaranya ada yang bendera miliknya sudah usang dan warnanya mulai pudar. Tidak perlu beli baru karena sudah diberikan gratis. Tinggal memasang saja.” Pungkasnya.

 

 

 

MA

Recent Posts

Sat Binmas Polres Lhokseumawe Kedepankan Pencegahan Dini Lewat Binluh Kamtibmas di Ruang Publik

LHOKSEUMAWE - Satuan Pembinaan Masyarakat (Sat Binmas) Polres Lhokseumawe terus mengedepankan upaya pencegahan dini terhadap…

8 jam ago

Sidokkes Polres Lhokseumawe Gelar Baktikes, Jaga Kesehatan Personel Jelang Pelaksanaan Tugas

LHOKSEUMAWE - Seksi Kedokteran dan Kesehatan (Sidokkes) Polres Lhokseumawe melaksanakan kegiatan bakti kesehatan (Baktikes) sebagai…

8 jam ago

Pemerintah Gampong Meunasah Mesjid Apresiasi Kapolres Lhokseumawe atas Bantuan Tempat Penampungan Air

LHOKSEUMAWE - Pemerintah Gampong Meunasah Mesjid menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi kepada Bapak Kapolres…

8 jam ago

Polres Lhokseumawe dan BKO Brimob Kaltim Gotong Royong Bersihkan MAS Baitul Hidayah Pasca Banjir

LHOKSEUEMAWE - Sebagai bentuk kepedulian terhadap dunia pendidikan pasca bencana banjir, personel Polres Lhokseumawe bersama…

8 jam ago

Cegah Guantibmas, Polsek Blang Mangat Gelar Patroli Dialogis di Pasar Keude Punteut

LHOKSEUMAWE - Dalam rangka mencegah gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (guantibmas), personel Polsek Blang Mangat…

8 jam ago

Media PaseSatu Makin di Depan, Pemkab Gandengkan untuk Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir Bandang

ACEH UTARA — Pemerintah Kabupaten Aceh Utara menyalurkan bantuan berupa tenda dan tangki air kepada…

2 hari ago