Categories: News

Polantas Lhokseumawe Cek Urine dan Pra Uji Kenderaan Umum, Satu Supir Terjaring Positif Narkoba

LHOKSEUMAWE – Polantas Lhokseumawe bekerja sama dengan berbagai instansi terkait melaksanakan kegiatan Pengecekan Urine dan Pra Uji (Ramp Check) di Terminal Penumpang Angkutan Umum Tipe C Kota Lhokseumawe, senin (24/6/2024) pukul 14.00 hingga 17.00 WIB.

Kegiatan ini langsung melibatkan Kasat Lantas Polres Lhokseumawe, Kepala Terminal Angkutan Umum, serta petugas Dinas Perhubungan Kota Lhokseumawe dan petugas BNN Kota Lhokseumawe.

Kapolres Lbokseumawe AKBP Henki Ismanto, S.I.K melalui Kasat Lantas AKP Moch. Abdhi Hendriyatna, S.I.K, mengatakan, sebanyak 15 sopir angkutan umum antar kota antar provinsi (AKAP) menjadi sasaran utama kegiatan ini.

Tujuan utama kegiatan ini, sebut AKP M. Abdhi, adalah untuk memastikan kondisi pengemudi dan kendaraan dalam keadaan yang aman serta bebas dari pengaruh obat-obatan terlarang yang dapat membahayakan keselamatan pengemudi dan penumpang.

Dalam hasil pengecekan urine tersebut, Kata AKP M.Abdhi, tercatat bahwa satu orang sopir dinyatakan positif mengonsumsi Methamphetamine, jenis narkoba yang umumnya dikenal sebagai sabu. Sopir yang terbukti positif tersebut langsung diserahkan kepada BNN Kota Lhokseumawe untuk proses assessment lebih lanjut.

Selain pemeriksaan urine, ujar AKP M.Abdhi, kegiatan juga mencakup Pra Uji atau Ramp Check terhadap kendaraan angkutan umum. Dari 4 unit yang diperiksa, satu unit kendaraan diarahkan untuk melakukan perpanjangan KIR (Kendaraan Bermotor). Langkah ini dilakukan untuk memastikan bahwa kendaraan yang digunakan dalam layanan angkutan umum memenuhi standar keamanan dan teknis yang ditetapkan.

Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya pihak berwenang untuk meningkatkan keselamatan dalam berlalu lintas, serta memastikan bahwa operasional angkutan umum berjalan sesuai dengan aturan yang berlaku. Dengan demikian, diharapkan terwujudnya kondisi keamanan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas (kamseltibcarlantas) di wilayah hukum Polres Lhokseumawe, pungkasnya.

Artikel Polantas Lhokseumawe Cek Urine dan Pra Uji Kenderaan Umum, Satu Supir Terjaring Positif Narkoba pertama kali tampil pada Tribratanews Polres Lhokseumawe.

Recent Posts

Sat Binmas Polres Lhokseumawe Kedepankan Pencegahan Dini Lewat Binluh Kamtibmas di Ruang Publik

LHOKSEUMAWE - Satuan Pembinaan Masyarakat (Sat Binmas) Polres Lhokseumawe terus mengedepankan upaya pencegahan dini terhadap…

17 jam ago

Sidokkes Polres Lhokseumawe Gelar Baktikes, Jaga Kesehatan Personel Jelang Pelaksanaan Tugas

LHOKSEUMAWE - Seksi Kedokteran dan Kesehatan (Sidokkes) Polres Lhokseumawe melaksanakan kegiatan bakti kesehatan (Baktikes) sebagai…

17 jam ago

Pemerintah Gampong Meunasah Mesjid Apresiasi Kapolres Lhokseumawe atas Bantuan Tempat Penampungan Air

LHOKSEUMAWE - Pemerintah Gampong Meunasah Mesjid menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi kepada Bapak Kapolres…

17 jam ago

Polres Lhokseumawe dan BKO Brimob Kaltim Gotong Royong Bersihkan MAS Baitul Hidayah Pasca Banjir

LHOKSEUEMAWE - Sebagai bentuk kepedulian terhadap dunia pendidikan pasca bencana banjir, personel Polres Lhokseumawe bersama…

17 jam ago

Cegah Guantibmas, Polsek Blang Mangat Gelar Patroli Dialogis di Pasar Keude Punteut

LHOKSEUMAWE - Dalam rangka mencegah gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (guantibmas), personel Polsek Blang Mangat…

17 jam ago

Media PaseSatu Makin di Depan, Pemkab Gandengkan untuk Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir Bandang

ACEH UTARA — Pemerintah Kabupaten Aceh Utara menyalurkan bantuan berupa tenda dan tangki air kepada…

2 hari ago