Categories: News

Personel Polsek Nisam Monitoring Stok Sembako di Pasar Tradisional

LHOKSEUMAWE – Personel Polsek Nisam melakukan monitoring stok sembako di pasar tradisional di Kecamatan Nisam, Aceh Utara, wilayah hukum Polres Lhokseumawe, Jumat (28/4/2023).

“Kegiatan ini untuk mengantisipasi lonjakan harga sembako dalam suasana lebaran Idul Fitri 1444 Hijriah,” ujar Kapolres Lhokseumawe, AKBP Henki Ismanto, SIK melalui Kapolsek Nisam, Ipda Wahyudi, S.Sos.

Lanjutnya, personel turun ke pasar mendatangi pedagang di pasar tradisional. “Barang yang dicek personel di antaranya, beras, gula pasir, minyak goreng, bawang, sayuran dan sejumlah barang lainnya,” ujar Kapolsek.

Hasil dari pengecekan ini, kata Kapolsek, persediaan barang pokok di pasar di wilayah Kecamatan Nisam masih tetap stabil. Namun, harga sewaktu-waktu dapat berubah sesuai kebutuhan pasar dan besarnya biaya operasional barang.

“Kami mengimbau kepada para pedagang sembako di wilayah hukum Polsek Nisam supaya tidak melakukan penimbunan barang, karena dapat merugikan masyarakat,” pinta Kapolsek.

MA

Recent Posts

Transportasi Laut Menjadi Andalan Warga Perbatasan Kepulauan

Tahuna: Masyarakat yang mendiami wilayah perbatasan Kabupaten kepulauan Sangihe masih mengandalkan kapal laut sebagai alat…

3 jam ago

Sebanyak 12 Kelurahan di Palangka Raya Terdampak Banjir

Palangka Raya: Kepala Bidang (Kabid) Pencegahan dan Kesiapsiagaan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Palangka Raya,…

4 jam ago

Transformasi Ekonomi dan Kelestarian Alam Jadi Fokus Pembangunan Bali

Denpasar: Transformasi Ekonomi dan Kelestarian Alam menjadi Fokus Pembangunan Bali Lima Tahun ke Depan. Gubernur…

4 jam ago

Kapal Tugboat Meledak di Perairan Laut Utara Lamongan

Lamongan: Sebuah insiden ledakan hebat terjadi di perairan Laut Utara Lamongan, Jawa Timur, pada Kamis…

4 jam ago

Tinjau Terminal Giwangan, Menhub Stop Bus Tak Laik Jalan

Yogyakarta: Menteri Perhubungan Republik Indonesia (Menhub RI) Dudy Purwagandhi melakukan pemantauan operasional aktivitas Bus di…

4 jam ago

Truk Tabrak Tiga Motor di Rembang, Satu Meninggal

Rembang: Kecelakaan lalu lintas terjadi pada Kamis, (13/3/2025) sekitar pukul 11.00 WIB di Jalan Rembang-…

4 jam ago