Categories: News

Pengamanan Paskah di Kota Lhokseumawe: Polres Mengerahkan Personel untuk Mengamankan Gereja

LHOKSEUMAWE – Dalam rangka memastikan keamanan selama perayaan Paskah, Polres Lhokseumawe telah mengambil tindakan proaktif dengan mengerahkan sejumlah personelnya untuk menjaga lokasi sejumlah Gereja di wilayah hukum Polres Lhokseumawe, sabtu (30/3/2024) malam.

Kapolres Lhokseumawe AKBP Henki Ismanto, S.I.K melalui Kasi Humas Salman Alfarasi mengatakan, langkah ini merupakan bagian dari upaya peningkatan pengamanan di tengah situasi yang peningkatan kegiatan keagamaan perayaan Paskah.

Lanjutnya, dengan kehadiran personel kepolisian yang terkonsentrasi di sekitar gereja, diharapkan dapat memberikan rasa aman bagi para jemaat yang berkumpul untuk merayakan momen keagamaan ini.

“Mengingat pentingnya ibadah Paskah bagi umat Kristiani, Polres Lhokseumawe telah melakukan persiapan matang untuk menghadapi potensi ancaman keamanan” ungkapnya.

Selain mengerahkan personel, sebut Salman, langkah-langkah lain seperti penjagaan ketat dan patroli rutin juga dilakukan guna memastikan bahwa perayaan Paskah berlangsung dengan damai dan khusyuk.

Dengan upaya pengamanan yang intensif dan kerjasama yang solid antara Polres Lhokseumawe dan masyarakat, diharapkan bahwa perayaan Paskah di Kota Lhokseumawe dapat berjalan dengan lancar dan penuh kebahagiaan bagi semua umat Kristiani yang merayakannya, pungkasnya.

Artikel Pengamanan Paskah di Kota Lhokseumawe: Polres Mengerahkan Personel untuk Mengamankan Gereja pertama kali tampil pada Tribratanews Polres Lhokseumawe.

AddThis Website Tools

Recent Posts

DPRK Lhokseumawe Diminta Tertibkan Parkir Semrawut Saat Ramadhan

LHOKSEUMAWE - Anggota Komisi B DPRK Lhokseumawe, Hery Herman Saputra, dilaporkan menerima pengaduan dari masyarakat…

3 jam ago

Wakil Wali Kota Lhokseumawe : Kanji Rumbi Gratis Bulan Ramadhan Tradisi yang Harus Dipertahankan

LHOKSEUMAWE - Wakil Wali Kota Lhokseumawe, Husaini, S.E mewakili Wali Kota Lhokseumawe Dr Sayuti Abu…

4 jam ago

Dua Gajah Masuk Pemukiman Woyla Aceh Barat

MEULABOH-.Pagi itu, Selasa, 4 Maret 2025, sekitar pukul 10.00 WIB, suasana Desa Blang Luah, Kecamatan…

18 jam ago

Lapak Jualan Terbakar, Damkar Bener Meriah Padamkan Api

RODELONG-.. Lapak jualan bersama milik Lajismu terbakar di Buntul Kecamatan Permata Kabupaten Bener Meriah, Selasa…

18 jam ago

Kali Bekasi Meluap, Sejumlah Permukiman Warga Terendam Banjir

BEKASI-.. Sejumlah permukiman warga di Kota Bekasi terendam banjir sejak Senin (4/3/2025) malam. Salah satu…

18 jam ago

Bogor Hujan Lebat, Bendung Katulampa Siaga Dua

BOGOR-..Tinggi muka air (TMA) Sungai Ciliwung di Bendung Katulampa Bogor berstatus siaga dua atau menyentuh…

18 jam ago