Nasional

Pemprov Sulbar Akan Berikan Bantuan Beasiswa Kedokteran

PASANG KAYU-Pemprov Sulbar akan memberikan perhatian siswa yang berprestasi. Wakil Gubernur Sulawesi Barat Salim S Mengga menyampaikan akan memberi bantuan beasiswa kedokteran untuk mahasiswa yang berprestasi

Itu disampaikan saat melaksanakan shalat tarawih di Mesjid Al Ikhlas Pasangkayu, Jumat, 21 Maret 2025

Wakil Gubernur Salim S Mengga juga mangatakan, safari ramadan ini esensinya adalah bagaimana antara pemerintah, masyarakat dan semua stakeholder di bulan suci ramadan bisa menyatu.

“Mari kita jalankan ibadah di bulan ramadan dengan penuh ikhlas berharap mendapat pahala dari Allah SWT,”ungkapnya.

Dalam kesempatan ini, Wagub Salim juga menyampaikan beberapa program di masa kepemimpinannya bersama Gubernur Suhardi Duka. Salah satunya akan memberikan bantuan beasiswa kedokteran 30 juta untuk mahasiswa yang berprestasi , dan membantu siswa yang putus sekolah untuk mendapatkan pendidikan.

Selain itu, dokter yang ada di Sulawesi Barat akan diusahakan mengisi semua rumah sakit yang ada di Sulbar.

“Era saat ini semua harus mampu bersaing dan semakin berkualitas, termasuk dalam pelayanan kesehatan,” sebutnya.

SUMBER:RRI.CO.ID

FL

Recent Posts

AOCC Berikan Pendampingan Psikososial Bagi Anak Korban Banjir di Aceh Utara

ACEH UTARA - Lembaga Aceh Orphan Center for Children (AOCC) memberikan pendampingan psikososial melalui program…

7 jam ago

Kapolres Lhokseumawe Gelar Trauma Healing dan Pengobatan Gratis bagi Pengungsi Banjir di Riseh Tunong

Lhokseumawe — Kepedulian terhadap korban banjir terus ditunjukkan Kapolres Lhokseumawe AKBP Dr. Ahzan, S.H., S.I.K.,…

18 jam ago

DPRK Bener Meriah Apresiasi Kepedulian Kapolres Lhokseumawe dalam Misi Kemanusiaan Pascabanjir

Lhokseumawe – Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK) Bener Meriah memberikan apresiasi atas kinerja dan kepedulian…

19 jam ago

Kapolres Lhokseumawe Hadirkan Tawa, Hiburan, dan Harapan bagi Kaum Ibu Pengungsi Lhokpungki di Sawang

Aceh Utara – Kehadiran Kapolres Lhokseumawe AKBP Dr. Ahzan, S.H., S.I.K., M.S.M., M.H., membawa suasana…

19 jam ago

Satlantas Polres Lhokseumawe Salurkan Bantuan Sumur Bor untuk Warga Terdampak Banjir di Muara Batu

Aceh Utara — Satlantas Polres Lhokseumawe menunjukkan kepedulian terhadap masyarakat pasca bencana banjir dengan menyalurkan…

2 hari ago

Polantas Mengajar Pasca Banjir, Aipda Zainudin Tanamkan Nilai Pancasila kepada Siswa SDN 11 Samudera

Aceh Utara – Pasca bencana banjir yang melanda sejumlah wilayah, kepedulian Polri terhadap dunia pendidikan…

2 hari ago