Categories: News

Patroli Dialogis, Ini pesan Moral Polisi Kepada Remaja di Meurah Mulia

LHOKSEUMAWE – Dalam upaya memperkuat hubungan dengan masyarakat, Kepolisian Resort Lhokseumawe Sektor Meurah mulia melakukan kegiatan patroli dialogis di wilayah hukum Polsek Meurah Mulia, selasa (30/4/2024) malam.

Kapolres Lhokseumawe AKBP Henki Ismanto, S. I. K melalui Kapolsek Meurah Mulia IPTU Ade Chandra mengatakan, Patroli ini bukan sekadar kegiatan rutin, namun juga merupakan wujud nyata dari kepedulian polisi terhadap masyarakat, khususnya generasi muda.

Bertemu sejumlah pemuda, sebut Kapolsek, Personil membuka ruang dialog dan memberikan pesan moral kepada remaja tentang pentingnya menjauhi perilaku negatif dan menjaga keamanan lingkungan.

Saat berinteraksi dengan remaja, kata Kapolsek, petugas memberikan pemahaman tentang bahaya narkoba, pergaulan bebas, serta tindakan kriminal lainnya yang dapat merusak masa depan mereka.

Selain itu, jelas Kapolsek, mereka juga mendiskusikan tentang pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan sekitar. Pesan-pesan tersebut disampaikan dengan cara yang santai namun lugas, agar mudah dipahami dan diterima oleh remaja.

Kemudian, ungkap Kapolsek, Selama kegiatan patroli dialogis, terjalinlah komunikasi yang baik antara polisi dan remaja. Hal ini menjadi momentum yang tepat bagi remaja untuk bertanya, berbagi pengalaman, serta memahami peran polisi dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.

Dengan adanya dialog yang terbuka seperti ini, diharapkan dapat tercipta kedekatan antara polisi dan masyarakat, sehingga sinergi dalam menjaga keamanan semakin kuat, pungkasnya.

Artikel Patroli Dialogis, Ini pesan Moral Polisi Kepada Remaja di Meurah Mulia pertama kali tampil pada Tribratanews Polres Lhokseumawe.

Recent Posts

Sat Binmas Polres Lhokseumawe Kedepankan Pencegahan Dini Lewat Binluh Kamtibmas di Ruang Publik

LHOKSEUMAWE - Satuan Pembinaan Masyarakat (Sat Binmas) Polres Lhokseumawe terus mengedepankan upaya pencegahan dini terhadap…

22 jam ago

Sidokkes Polres Lhokseumawe Gelar Baktikes, Jaga Kesehatan Personel Jelang Pelaksanaan Tugas

LHOKSEUMAWE - Seksi Kedokteran dan Kesehatan (Sidokkes) Polres Lhokseumawe melaksanakan kegiatan bakti kesehatan (Baktikes) sebagai…

22 jam ago

Pemerintah Gampong Meunasah Mesjid Apresiasi Kapolres Lhokseumawe atas Bantuan Tempat Penampungan Air

LHOKSEUMAWE - Pemerintah Gampong Meunasah Mesjid menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi kepada Bapak Kapolres…

22 jam ago

Polres Lhokseumawe dan BKO Brimob Kaltim Gotong Royong Bersihkan MAS Baitul Hidayah Pasca Banjir

LHOKSEUEMAWE - Sebagai bentuk kepedulian terhadap dunia pendidikan pasca bencana banjir, personel Polres Lhokseumawe bersama…

22 jam ago

Cegah Guantibmas, Polsek Blang Mangat Gelar Patroli Dialogis di Pasar Keude Punteut

LHOKSEUMAWE - Dalam rangka mencegah gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (guantibmas), personel Polsek Blang Mangat…

22 jam ago

Media PaseSatu Makin di Depan, Pemkab Gandengkan untuk Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir Bandang

ACEH UTARA — Pemerintah Kabupaten Aceh Utara menyalurkan bantuan berupa tenda dan tangki air kepada…

2 hari ago