Polri

Pasca Banjir, Bulog Gelar Pasar Murah Beras SPHP di Lhokseumawe, Polisi Kawal Ketat Distribusi untuk Warga

Lhokseumawe – Personil Polsek Banda sakti, Polres Lhokseumawe kawal Bulog Lhokseumawe menggelar pasar murah beras SPHP di halaman Kantor Bulog Kota Lhokseumawe, Jalan T. Hamzah Bendahara, Desa Simpang Empat, Kecamatan Banda Sakti, Senin (01/12/2025) sekitar pukul 10.00 WIB. Hal ini bertujuan untuk membantu warga yang terdampak banjir dan menghadapi kelangkaan beras di pasaran.

Sebanyak 6 ton beras SPHP disediakan dalam kegiatan tersebut, dengan harga Rp 60.000 per karung berisi 5 kilogram. Untuk memastikan pemerataan, Bulog membatasi pembelian hanya satu karung per warga agar seluruh masyarakat yang terdampak dapat ikut merasakan manfaatnya.

Kapolres Lhokseumawe AKBP Dr. Ahzan., S.H., S.I.K., M.S.M., M.H melalui Kapolsek Banda Sakti AKP Hanafiah., S.Ag., M.M mengatakan bahwa kehadiran polisi bertujuan memastikan kegiatan berjalan tertib dan aman.

“Pasar murah ini sangat membantu masyarakat pasca banjir. Kami memastikan antrean berjalan tertib, tidak ada penumpukan, dan warga bisa mendapatkan beras sesuai aturan yang telah ditetapkan Bulog,” ujar Kapolsek Banda Sakti.

Ia menambahkan bahwa Polres Lhokseumawe siap mendukung setiap kegiatan kemanusiaan bagi masyarakat terdampak bencana, terutama yang menyangkut kebutuhan pokok.

Pelaksanaan pasar murah beras SPHP ini mendapat respons positif dari warga. Banyak di antara mereka yang mengaku sangat terbantu dengan harga terjangkau dan stok yang cukup tersedia di tengah kondisi pascabanjir yang masih mempengaruhi perekonomian keluarga.

 

MA

Recent Posts

AOCC Berikan Pendampingan Psikososial Bagi Anak Korban Banjir di Aceh Utara

ACEH UTARA - Lembaga Aceh Orphan Center for Children (AOCC) memberikan pendampingan psikososial melalui program…

4 jam ago

Kapolres Lhokseumawe Gelar Trauma Healing dan Pengobatan Gratis bagi Pengungsi Banjir di Riseh Tunong

Lhokseumawe — Kepedulian terhadap korban banjir terus ditunjukkan Kapolres Lhokseumawe AKBP Dr. Ahzan, S.H., S.I.K.,…

16 jam ago

DPRK Bener Meriah Apresiasi Kepedulian Kapolres Lhokseumawe dalam Misi Kemanusiaan Pascabanjir

Lhokseumawe – Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK) Bener Meriah memberikan apresiasi atas kinerja dan kepedulian…

16 jam ago

Kapolres Lhokseumawe Hadirkan Tawa, Hiburan, dan Harapan bagi Kaum Ibu Pengungsi Lhokpungki di Sawang

Aceh Utara – Kehadiran Kapolres Lhokseumawe AKBP Dr. Ahzan, S.H., S.I.K., M.S.M., M.H., membawa suasana…

16 jam ago

Satlantas Polres Lhokseumawe Salurkan Bantuan Sumur Bor untuk Warga Terdampak Banjir di Muara Batu

Aceh Utara — Satlantas Polres Lhokseumawe menunjukkan kepedulian terhadap masyarakat pasca bencana banjir dengan menyalurkan…

1 hari ago

Polantas Mengajar Pasca Banjir, Aipda Zainudin Tanamkan Nilai Pancasila kepada Siswa SDN 11 Samudera

Aceh Utara – Pasca bencana banjir yang melanda sejumlah wilayah, kepedulian Polri terhadap dunia pendidikan…

1 hari ago