Daerah

MTR ke-24 Aceh Ditutup, Aceh Besar Juara Umum

MEULABOH-Kegiatan MTR Ke 24 resmi di tutup oleh Gubernur Aceh Muzakir Manaf, Minggu (16/3/2025) dini hari. Muzakir Manaf juga nenyerahkan tropy juara umum kepada Kontingen Kabupaten Aceh Besar.

Koordinator Dewan Hakim, DR Abdul Syukur membacakan daftar pemenang Musabaqah Tunas Ramadhan (MTR) ke-24 secara resmi mengumumkan para pemenang lomba dalam ajang bergengsi yang digelar setahun sekali.

Dalam kegiatan MTR tersebut ada lima cabang yang diperlombakan yaitu Tilawatil quran,tahfidz quran,khatil quran,Syahril quran, dan fahmil quran.

Kabupaten Aceh Barat tidak percaya sebagai tuan rumah Berdasarkan hasil penilaian, Aceh Besar berhasil meraih gelar juara umum dengan total perolehan 53 poin.

Lhokseumawe menduduki posisi kedua dengan 13 poin, disusul oleh Banda Aceh di peringkat ketiga dengan 12 poin. Sementara itu, Kota Langsa dan Aceh Barat sama-sama mengumpulkan 11 poin, disusul Pidie dengan 9 poin.

Kabupaten Simeulue dan Nagan Raya masing-masing memperoleh 8 poin, Bireuen mengumpulkan 5 poin, dan Kota Subulussalam berakhir memperoleh 4 poin.

Keberhasilan Aceh Besar sebagai juara umum dalam ajang MTR ke-24 ini mencerminkan kualitas para peserta yang dikirimkan serta pelatihan yang maksimal dari daerah tersebut. Acara ini diharapkan dapat terus menjadi ajang pembinaan generasi muda di bidang keagamaan dan seni Islami di Aceh.

Musabaqah Tunas Ramadhan merupakan ajang tahunan yang mempertemukan peserta terbaik dari berbagai kabupaten/kota di Aceh. Selain sebagai ajang kompetisi, kegiatan ini juga menjadi momentum mempererat ukhuwah Islamiyah serta menumbuhkan kecintaan terhadap nilai-nilai keislaman di kalangan generasi muda.

SUMBER:RRI.CO.ID

FL

Recent Posts

Polsek Kuta Makmur Amankan dan Atur Lalu Lintas di Pasar Takjil Keude Blang Ara

Lhokseumawe – Personel Polsek Kuta Makmur melaksanakan pengamanan dan pengaturan arus lalu lintas di sekitar…

3 jam ago

Polsek Banda Sakti Gelar Patroli di Masjid Saat Shalat Tarawih, Pastikan Situasi Kondusif

Lhokseumawe – Guna memastikan keamanan dan kenyamanan masyarakat selama bulan suci Ramadan 1446 H, personel…

3 jam ago

Sat Lantas Polres Lhokseumawe Kawal Pendistribusian Makan Bergizi Gratis untuk Siswa

Lhokseumawe – Personel Sat Lantas Polres Lhokseumawe melaksanakan pengawalan pendistribusian Makan Bergizi Gratis (MBG) dari…

3 jam ago

Sat Binmas Polres Lhokseumawe Bagikan Takjil Gratis dan Berikan Himbauan Kamtibmas

Lhokseumawe – Bulan suci Ramadan, Sat Binmas Polres Lhokseumawe melaksanakan kegiatan sosial dengan membagikan takjil…

3 jam ago

Patroli Malam, Satsamapta Polres Lhokseumawe Sambangi Lapas Kelas IIB Pastikan Situasi Kondusif

Lhokseumawe – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban, personel Satsamapta Polres Lhokseumawe melaksanakan patroli malam…

3 jam ago

Kapolres Lhokseumawe Gelar Buka Puasa Bersama dengan Tokoh Agama di Kecamatan Muara Satu.

LHOKSEUMAWE, Kapolres Lhokseumawe, beserta jajaran Pejabat Utama (PJU) dan Kapolsek se-jajaran Polres Lhokseumawe, mengadakan acara…

7 jam ago