Daerah

Monev Rekrutmen PTPS di Nibong, Dr. Muklir Minta Panwascam Kedepankan Integritas dan Profesionalitas

LHOKSUKON – Panitia Pengawas Pemilihan (Panwaslih) Provinsi Aceh bersama Panwaslih Kabupaten Aceh Utara melakukan monitoring dan evaluasi (Monev), serta supervisi kegiatan tahapan rekrutmen Pengawas Tempat Pemungutan Suara (PTPS) di Kecamatan Nibong, Selasa, 8 Oktober 2024.

Sebagaimana diketahui, proses rekrutmen PTPS saat ini telah memasuki tahapan perpanjangan pendaftaran hingga batas waktu 10 Oktober mendatang.

Kedatangan Panwaslih Aceh dan Panwaslih Aceh Utara disambut langsung Ketua Panwaslih Kecamatan (Panwaslihcam) Nibong, Abd Hamid, bersama para anggota serta staf sekretariat.

Dari unsur Panwaslih Aceh, hadir Tenaga Ahli SDM Dr. Muklir. Sementara dari Panwaslih Aceh Utara hadir Koordinator Divisi SDM Tgk. Faisal Anwar MA, didampingi Kepala Sekretariat Hamdani M.Sos, serta staf SDMO Panwaslih Aceh Utara, Anda Wiyansyah.

“Kami ingin memastikan bahwa PTPS yang terpilih nantinya memiliki integritas, kompetensi, dan dedikasi yang tinggi dalam menjalankan tugas pengawasan Pilkada Serentak 2024, karena mereka merupakan ujung tombak pengawasan yang berada langsung di lokasi pemungutan suara nantinya,” kata Dr. Muklir.

Kordiv SDM Panwaslih Aceh Utara, Faisal Anwar di lokasi yang sama mengatakan, pihaknya mewanti-wanti agar rekrutmen PTPS dilakukan dengan profesional.

“Kita kembali mengingatkan jajaran Panwaslihcam Nibong agar benar-benar mengedepankan integritas dan profesionalitas dalam melakukan seleksi PTPS,” tegasnya.

Sementara itu, Kepala Sekretariat Panwaslih Aceh Utara, Hamdani bersama staf SDMO Anda Wiyansyah juga ikut meninjau kelengkapan serta tertib administrasi dengan SOP Bawaslu di sekretariat Panwaslihcam Nibong. Pada kesempatan itu juga diberikan bimbingan kepada staf sekretariat mekanisme menyusun naskah dan dokumen pelaporan perekrutan. []

|ADV- CUT ISLAMANDA

Redaktur Pelaksana

Nama lengkap Saya Jamaluddin, S.Kom Kalau Jamal lain yang tidak punya S.Kom berarti itu bukan Saya.

Recent Posts

Sat Binmas Polres Lhokseumawe Kedepankan Pencegahan Dini Lewat Binluh Kamtibmas di Ruang Publik

LHOKSEUMAWE - Satuan Pembinaan Masyarakat (Sat Binmas) Polres Lhokseumawe terus mengedepankan upaya pencegahan dini terhadap…

17 jam ago

Sidokkes Polres Lhokseumawe Gelar Baktikes, Jaga Kesehatan Personel Jelang Pelaksanaan Tugas

LHOKSEUMAWE - Seksi Kedokteran dan Kesehatan (Sidokkes) Polres Lhokseumawe melaksanakan kegiatan bakti kesehatan (Baktikes) sebagai…

17 jam ago

Pemerintah Gampong Meunasah Mesjid Apresiasi Kapolres Lhokseumawe atas Bantuan Tempat Penampungan Air

LHOKSEUMAWE - Pemerintah Gampong Meunasah Mesjid menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi kepada Bapak Kapolres…

17 jam ago

Polres Lhokseumawe dan BKO Brimob Kaltim Gotong Royong Bersihkan MAS Baitul Hidayah Pasca Banjir

LHOKSEUEMAWE - Sebagai bentuk kepedulian terhadap dunia pendidikan pasca bencana banjir, personel Polres Lhokseumawe bersama…

17 jam ago

Cegah Guantibmas, Polsek Blang Mangat Gelar Patroli Dialogis di Pasar Keude Punteut

LHOKSEUMAWE - Dalam rangka mencegah gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (guantibmas), personel Polsek Blang Mangat…

17 jam ago

Media PaseSatu Makin di Depan, Pemkab Gandengkan untuk Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir Bandang

ACEH UTARA — Pemerintah Kabupaten Aceh Utara menyalurkan bantuan berupa tenda dan tangki air kepada…

2 hari ago