News

Memperkuat PHBS Sekolah Masuk Tahun Ajaran Baru di Aceh Utara

ACEH UTARA – Masuk ajaran baru, pemerintah setempat bersama dengan Lembaga pendidikan dan pihak terkait telah berkolaborasi untuk memperkuat implementasi PHBS dilingkungan sekolah sebagai bagian tak terpisahkan dari pendidikan karakter.

Kepada awak media, Jum’at (19/7/2024) pagi, Kepala Dinas Kesehatan Aceh Utara, Amir Syarifuddin, SKM melalui Kabid Kesmas Samsul Bahri, SKM, MKM mengatakan, langkah ini diambil untuk memastikan bahwa siswa tidak hanya menguasai materi akademik, tetapi juga menjaga kebersihan diri dan lingkungan sebagai amalan sehari-hari.

Setiap sekolah di Aceh Utara, sebut Samsul, kini menjadikan PHBS sebagai prioritas dalam kegiatan sehari-hari mereka. Mulai dari pengaturan tata ruang yang bersih dan nyaman hingga pembiasaan mencuci tangan sebelum dan setelah makan, berbagai kebiasaan positif ini ditanamkan secara konsisten kepada siswa.

Selain itu, lanjut Samsul, pendidik dan tenaga pendidik di sekolah juga berperan aktif dalam memberikan teladan dengan mempraktikkan perilaku PHBS dalam interaksi sehari-hari dengan siswa dan staf sekolah lainnya. Hal ini tidak hanya memberikan dampak positif terhadap kesehatan siswa, tetapi juga memperkuat ikatan sosial dan kebersamaan di antara anggota komunitas sekolah.

Samsul menambahkan, bahwa komitmen untuk meningkatkan PHBS di sekolah-sekolah Aceh Utara juga tercermin dalam pembentukan kelompok kerja PHBS di setiap lembaga pendidikan. Kelompok kerja ini bertugas untuk merancang dan melaksanakan program-program PHBS yang berkelanjutan, seperti kampanye kesadaran, pelatihan bagi siswa dan staf, serta monitoring dan evaluasi secara rutin terhadap keberhasilan implementasi PHBS.

Dengan adanya struktur organisasi yang terorganisir dengan baik, sekolah-sekolah mampu menjaga konsistensi dalam menjalankan program PHBS mereka. sehingga upaya peningkatan PHBS, sekolah-sekolah di Aceh Utara mampu menjadi wahana pembentukan karakter yang tangguh dan berdaya saing tinggi bagi generasi muda mendatang, pungkasnya. (adv)

MA

Recent Posts

Pemkab Aceh Utara Siapkan Lahan 351.723 M Persegi untuk Dukung Pembangunan Sekolah Rakyat

ACEH UTARA - Pemerintah Kabupaten Aceh Utara menyampaikan dukungan penuh terhadap pemerataan akses pendidikan bagi…

26 menit ago

Polres Lhokseumawe Amankan Kebaktian Jumat Agung di Gereja Methodist Indonesia

Lhokseumawe – Polres Lhokseumawe melakasanakan pengamanan Jumat Agung menjelang Hari Raya Paskah, umat Kristiani di…

4 jam ago

Secercah Harapan di Simpang Cunda: Ketika Polisi Berbagi di Jum’at Barokah

LHOKSEUMAWE - Mentari belum sepenuhnya tinggi ketika satu per satu personel Unit Kamsel Sat Lantas…

4 jam ago

Posisi Tangkap Dua Pria, 1.107 Butir Ekstasi Diamankan

ACEH UTARA – Satuan Reserse Narkoba Polres Aceh Utara berhasil mengungkap kasus peredaran narkotika jenis ekstasi…

4 jam ago

Polres Lhokseumawe Tingkatkan Patroli Presisi Amankan Malam Paskah Umat Kristiani

Lhokseumawe – Dalam rangka memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat, khususnya umat Kristiani yang…

4 jam ago

Polres Lhokseumawe Amankan Ibadah Malam di Gereja Santa Mikael

Lhokseumawe – Guna menjamin keamanan dan ketertiban selama pelaksanaan ibadah, personel Polres Lhokseumawe melaksanakan pengamanan…

4 jam ago