Polri

Laka Lantas, Polisi Sambangi Korban Terlibat Kecelakaan di Blang Mangat

 

LHOKSEUMAWE – Dua unit sepeda motor (sepmor) terlibat kecelakaan di jalan Medan – Banda Aceh tepatnya di Desa Keude Punteut, Blang Mangat, Kota Lhokseumawe, Senin (3/7/2023), Polisi langsung sambangi korban di Puskesmas Setempat.

Kapolres Lhokseumawe, AKBP Henki Ismanto, SIK melalui Kapolsek Blang Mangat, Iptu Saprudin, SH, MH mengatakan, peristiwa kecelakaan lalu lintas tersebut terjadi sekira pukul 09.00 WIB antara sepeda motor Supra X BL 5754 KAN yang dikemudikan Ilyas Rasyid (55) warga Lhok Asan, Gereudong Pase, Aceh Utara dengan Honda Scoopy BL 4381 DGB yang dikendarai Anggia Murni (19) Warga Paya Naden, Madat, Aceh Timur.

“Saat itu kedua unit sepeda motor dari arah yang sama, pengendara Honda Scoopy ingin mendahului. Namun, tiba – tiba menghantam pemotor Honda Supra X. Akibat kejadian ini, kedua korban mengalami luka – luka,” ujarnya.

Lanjut Kapolsek, Ilyas Rasyid mengalami luka lecet pada bagian kaki kiri dan lengan tangan kanan robek. Sedangkan Anggia Murni, luka lecet pada bagian tagan kiri, kepala robek dan pipi sebelah kanan bengkak.

“Kecelakaan lalu lintas dan barang bukti dua unit sepeda motor tersebut telah kita serahkan ke Sat Lantas Polres Lhokseumawe untuk proses selanjutnya,” pungkas Kapolsek.

Iptu Saprudin juga mengimbau kepada masyarakat pengguna jalan raya khususnya di wilayah hukum Polsek Blang Mangat agar lebih berhati-hati dan mengutamakan keselamatan. “Patuhi aturan berlalu lintas dan tidak ugal – ugalan,” pintanya.

MA

Recent Posts

Kapolres Lhokseumawe Gelar Trauma Healing dan Pengobatan Gratis bagi Pengungsi Banjir di Riseh Tunong

Lhokseumawe — Kepedulian terhadap korban banjir terus ditunjukkan Kapolres Lhokseumawe AKBP Dr. Ahzan, S.H., S.I.K.,…

2 menit ago

DPRK Bener Meriah Apresiasi Kepedulian Kapolres Lhokseumawe dalam Misi Kemanusiaan Pascabanjir

Lhokseumawe – Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK) Bener Meriah memberikan apresiasi atas kinerja dan kepedulian…

9 menit ago

Kapolres Lhokseumawe Hadirkan Tawa, Hiburan, dan Harapan bagi Kaum Ibu Pengungsi Lhokpungki di Sawang

Aceh Utara – Kehadiran Kapolres Lhokseumawe AKBP Dr. Ahzan, S.H., S.I.K., M.S.M., M.H., membawa suasana…

14 menit ago

Satlantas Polres Lhokseumawe Salurkan Bantuan Sumur Bor untuk Warga Terdampak Banjir di Muara Batu

Aceh Utara — Satlantas Polres Lhokseumawe menunjukkan kepedulian terhadap masyarakat pasca bencana banjir dengan menyalurkan…

19 jam ago

Polantas Mengajar Pasca Banjir, Aipda Zainudin Tanamkan Nilai Pancasila kepada Siswa SDN 11 Samudera

Aceh Utara – Pasca bencana banjir yang melanda sejumlah wilayah, kepedulian Polri terhadap dunia pendidikan…

19 jam ago

Polsek Syamtalira Bayu Lakukan Pengecekan Harga Sembako di Pasar Keude Bayu

Aceh Utara — Dalam rangka menjaga stabilitas harga dan ketersediaan kebutuhan pokok masyarakat, Polsek Syamtalira…

19 jam ago