News

Klinik Vinca Rosea Lhokseumawe Terakreditasi Paripurna

Lhokseumawe – Klinik Vinca Rosea Lhokseumawe, mendapatkan akreditasi tingkat Paripurna setelah klinik tersebut disurvey oleh Lembaga Lembaga Akreditasi Puskesmas Klinik dan Laboratorium Indonesia (LAPKLIN).

Visitasi akredirasi dilakukan oleh surveyor dr. Arief Tirtana Putra, M.Si dan Yuliani, SKM pada 10 hingga 11 Desember 2023.

CEO Vinca Rosea, Azhari, ST, MSM  kepada media Rabu (28/12/2023) mengatakan, hasil tersebut merupakan harapan yang telah tercapai. Ia juga berharap, dengan akreditasi itu masyarakat semakin mempercayakan pelayanan kesehatan kepada kliniknya.

“Alhamdulillah berkat rahmat Allah SWT, dan seluruh kerja keras tim, maka klinik kita bisa mencapai Tingkat Paripurna. Semoga dengan hasil ini maka manajemen klinik dan pelayanan Klinik Vinca rosea kepada masyarakat lebih baik dan sesuai harapan,’ ungkapnya.

Ia juga berterima kasih kepada masyarakat, yang telah berobat di klinik Vinca Rosea.

“Terimakasih yang setinggi-tingginya kepasa masyarakat yang sudah mempecayakan pelayanan kesehatannya kepada Klinik Vinca Rosea,” pungkasnya.

Klinik Vinca Rosea adalah salah satu klinik yang menjadi rujukan masyarakat Kota Lhokseumawe untuk mendapatkan pelayanan kesehatan. Klinik tersebut juga menerima pelayanan pasien BPJS kesehatan. Klinik beralamat di Jalan Darussalam, Kota Lhomseumawe. Klinik tersebut melayani pasien mulai panggi hingga malam hari.

JF

Recent Posts

Sat Polairud Polres Lhokseumawe Gelar Patroli Dialogis di Pesisir Pantai Pusong Baru

LHOKSEUMAWE - Satuan Polisi Air dan Udara (Sat Polairud) Polres Lhokseumawe melaksanakan patroli dialogis di…

10 jam ago

Sidokkes Polres Lhokseumawe Laksanakan Baktikes, Berikan Vaksin Tetanus dan Vitamin kepada Personel

LHOKSEUMAWE - Seksi Kedokteran dan Kesehatan (Sidokkes) Polres Lhokseumawe melaksanakan kegiatan bakti kesehatan (baktikes) berupa…

10 jam ago

Polsek Muara Satu Kawal Penyaluran MBG untuk Ribuan Pelajar dan Warga di Lhokseumawe

LHOKSEUMAWE - Polsek Muara Satu Polres Lhokseumawe melaksanakan kegiatan pengamanan dan pengawalan penyaluran Makanan Bergizi…

10 jam ago

Polsek Blang Mangat Sosialisasikan Bahaya Narkoba di SMP Negeri 11 Lhokseumawe

LHOKSEUMAWE - Dalam rangka mencegah penyalahgunaan narkoba di kalangan pelajar, Polsek Blang Mangat melaksanakan kegiatan…

10 jam ago

Polres Lhokseumawe dan Masyarakat Gotong Royong Pulihkan SMP Negeri 2 Muara Batu Pasca Banjir

LHOKSEUMAWE - Polres Lhokseumawe melaksanakan kegiatan gotong royong pemulihan pasca bencana banjir bersama masyarakat di…

10 jam ago

Sat Binmas Polres Lhokseumawe Kedepankan Pencegahan Dini Lewat Binluh Kamtibmas di Ruang Publik

LHOKSEUMAWE - Satuan Pembinaan Masyarakat (Sat Binmas) Polres Lhokseumawe terus mengedepankan upaya pencegahan dini terhadap…

1 hari ago