LHOKSEUMAWE – Personel Polres Lhokseumawe melaksanakan pengamanan di sekitar lokasi kampanye dialogis Caleg DPRK Lhokseumawe Dapil Muara Dua dari Partai Demokrat, kegiatan tersebut berlangsung di sebuah kafe di Kota Lhokseumawe, Sabtu (2/12/2023).
“Acara ini berlangsung dari pukul 09.00 sampai 16.00 WIB yang dihadiri sebanyak 100 orang,” ujar Kapolres Lhokseumawe, AKBP Henki Ismanto melalui Kasi Humas, Salman Alfarisi.
Lanjutnya, kehadiran personel di lokasi tersebut guna mengantisipasi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) selama acara berlangsung. “Kehadiran Polisi untuk memberi rasa aman dan nyaman kepada masyarakat yang hadir maupun kepada Caleg DPRK Lhokseumawe,” pungkas kasi humas.
Tambah Salman, kegiatan pengamanan dimaksud merupakan rangkaian Operasi Mantap Brata Seulawah 2023-2024. Diharapkan, dapat mewujudkan situasi yang aman dan kondusif menjelang maupun sampai pelaksanaan Pemilu Serentak 2024 selesai di wilayah hukum Polres Lhokseumawe.
LHOKSEUMAWE - Satuan Pembinaan Masyarakat (Sat Binmas) Polres Lhokseumawe terus mengedepankan upaya pencegahan dini terhadap…
LHOKSEUMAWE - Seksi Kedokteran dan Kesehatan (Sidokkes) Polres Lhokseumawe melaksanakan kegiatan bakti kesehatan (Baktikes) sebagai…
LHOKSEUMAWE - Pemerintah Gampong Meunasah Mesjid menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi kepada Bapak Kapolres…
LHOKSEUEMAWE - Sebagai bentuk kepedulian terhadap dunia pendidikan pasca bencana banjir, personel Polres Lhokseumawe bersama…
LHOKSEUMAWE - Dalam rangka mencegah gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (guantibmas), personel Polsek Blang Mangat…
ACEH UTARA — Pemerintah Kabupaten Aceh Utara menyalurkan bantuan berupa tenda dan tangki air kepada…