LHOKSEUMAWE- Kapolres Lhokeumawe AKBP Henki Ismanto, S.I.K kembali bersilaturrami dengan sejumlah tokoh masyarakat dalam program Jum’at Curhat yang berlangsung di Ren Coffe Clasik di Desa Uteunkut, Kecamatan Muara Dua, Kota Lhokseumawe, Jum’at (23/06/2023) pagi.
Kapolres Lhokseumawe AKBP Henki Ismanto, S.I.K, dihadapan sejumlah tokoh masyarakat menyampaikan, kami berterima kaih banyak atas dukungan masyarakat terkait kamtibmas, karna tanpa kerjasama dengan masyarakat keberhasilan dalam mengelola kamtibmas yang kondusif akan sulit dicapai.
“Keluhan masyarakat yang kami terima akan kami tindak lanjuti untuk menciptakan lingkungan yang aman, nyaman dan tertib”ujarnya.
Selain itu, Lanjut Kapolres, adanya keresahan dengan residivis, hal ini terus kami pantau untuk mencegah aksi kejahatan yang berulang-ulang yang dilakukan oleh mereka.
Kedepan jika ada keluhan, sambung Kapolres, sampaikan kepada saya dengan menghubungi atau chat Whassap apa yang perlu dilakukan, kita siapa membantu program positif yang akan dilaksanakan dilingkungan masyarakat
“Kami juga berharap, tokoh masyarakat dapat menyampaikan kepada warga agar lebih responsif terkait kamtibmas dengan manjadi Polisi bagi diri sendiri, karna keberhasilan Polisi merupakan keberhasilan kita semua”pungkasnya.
Lhokseumawe – Dalam semangat kepedulian di bulan suci Ramadhan 1446 H, Satuan Lalu Lintas (Sat…
Lhokseumawe – Kepedulian Polri terhadap masyarakat kembali diwujudkan dalam aksi nyata. Menyambut bulan suci Ramadhan…
Aceh Utara – Dalam rangka menyemarakkan bulan suci Ramadhan 1446 H, personel Polsek Nisam bersama…
Lhokseumawe – Personel Polsek Muara Dua bersama Bhayangkari Ranting Muara Dua menggelar aksi sosial dengan…
Lhokseumawe – Polres Lhokseumawe berduka atas kepergian salah satu personel terbaiknya, AKP Iskandar, yang meninggal…
Kapolres Lhokseumawe, AKBP Henki Ismanto, S, I. K, bersama Pejabat Utama (PJU) dan seluruh anggota…