LHOKSEUMAWE – Personel Polsek Nisam rutin blusukan ke pasar Keude Amplah, Kecamatan Nisam, Aceh Utara, wilayah hukum Polres Lhokseumawe, kegiatan tersebut guna menjamin ketersediaan sembako di pasaran, Minggu (4/6/2023).
“Barang yang dicek yakni beras, gula pasir, minyak goreng, tepung, telur, sayuran, bawang dan sejumlah barang kebutuhan masyarakat lainnya,” ujar Kapolres Lhokseumawe, AKBP Henki Ismanto, SIK melalui Kapolsek Nisam, Ipda Wahyudi, S.Sos.
Lanjutnya, hasil dari pengecekan persediaan barang pokok di pasaran di wilayah Kecamatan Nisam masih tetap stabil. Namun, harga sewaktu-waktu dapat berubah sesuai kebutuhan pasar dan besarnya biaya operasional barang.
“Kegiatan monitoring ini juga merupakan kegiatan rutin yang kita laksanakan, tujuannya untuk memastikan persediaan barang kebutuhan pokok masyarakat tetap stabil,” pungkas Kapolsek.
Aceh Utara - Dalam upaya menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) tetap kondusif, personel…
Aceh Utara - Personel Polsek Dewantara Polres Lhokseumawe melaksanakan patroli rutin dalam rangka menjaga situasi…
LHOKSEUEMAWE - Guna mencegah terjadinya gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (guantibmas) di pusat aktivitas warga,…
Aceh Utara - Sebagai bentuk kepedulian terhadap fasilitas keagamaan pascabanjir, personel Polres Lhokseumawe melaksanakan kegiatan…
LHOKSEUMAWE - Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat pesisir, Satuan Polisi Perairan dan Udara…
LHOKSEUMAWE - Guna mengantisipasi potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat, Polres Lhokseumawe mengintensifkan kegiatan monitoring…