Categories: News

Jamaluddin Dipercaya Jadi Plt. Sekda Aceh Utara

ACEH UTARA — Bupati Aceh Utara Ismail A Jalil alias Ayah Wa secara resmi menunjukkan Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (PK) Kabupaten Aceh Utara Dr (c) Jamaluddin, S.Sos, M.Pd sebagai Plt (Pelaksana Tugas) Sekda kabupaten itu, Senin (17/11/2025).

Penunjukan Plt. Sekda itu berlangsung di Aula Setdakab Aceh Utara pada acara pelantikan dan pengukuhan 34 pejabat eselon II lingkungan pemerintahan. Pelantikan dipimpin langsung Bupati Ayah Wa.

Pada kesempatan itu, Bupati Ayah Wa juga melantik Drs. Saiful Basri, M.A.P sebagai Sekretaris DPRK Aceh Utara (sebelumnya menjabat Kepala Kesbangpol Linmas) menggantikan Fakhrurradhi SH., MH.

Sementara Fakhrurradhi mendapat jabatan baru sebagai Kepala Dinas Sosial, Pemberdayaan Perempuan dan Anak (Dinsos P3A) Aceh Utara. Beberapa pejabat lain juga mendapat jabatan baru, bahkan sebagian bertahan pada jabatan lama.

Bupati Ayah Wa dalam sambutannya menekankan agar para pejabat, baik yang mendapatkan jabatan baru maupun pejabat yang berada di jabatan lama agar tetap konsisten dalam mendukung program kerja bupati dengan slogan ‘Aceh Utara Bangkit’.

“Jangan main-main, teruslah bekerja, memberikan yang terbaik bagi pembangunan Aceh Utara, bagi masyarakat Aceh Utara. Memberikan perubahan, dan mendukung program saya,” ujar Ayah Wa. (Jamal Lsmw)

Redaktur Pelaksana

Nama lengkap Saya Jamaluddin, S.Kom Kalau Jamal lain yang tidak punya S.Kom berarti itu bukan Saya.

Recent Posts

Cegah Guantibmas, Polsek Syamtalira Bayu Intensifkan Patroli Dialogis Malam Hari

Aceh Utara — Guna mencegah terjadinya gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (Guantibmas), personel Polsek Syamtalira…

21 menit ago

Polsek Muara Dua Kawal Program Makan Bergizi Gratis bagi Pelajar dan Kelompok Rentan

Lhokseumawe — Personel Polsek Muara Dua melakukan monitoring dan pengamanan pelaksanaan Program Makan Bergizi Gratis…

24 menit ago

Main Judi Online Slot Mahjong, Dua Pria Diamankan Polisi di Terminal Mongeudong

Lhokseumawe — Aparat kepolisian dari Polres Lhokseumawe mengamankan dua orang pria yang diduga terlibat tindak…

42 menit ago

Kasat Reskrim Polres Lhokseumawe Koordinasi dengan 27 Advokat, Bahas Transparansi Penanganan Perkara dan Penerapan KUHAP Terbaru

Lhokseumawe — Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Lhokseumawe melaksanakan kegiatan koordinasi dan pertemuan bersama 27…

49 menit ago

Kapolres Lhokseumawe Tekankan Akurasi Data R3P demi Hunian Layak Bagi Korban Banjir

Lhokseumawe — Kapolres Lhokseumawe AKBP Dr. Ahzan, S.H., S.I.K., M.H., M.S.M menegaskan pentingnya akurasi dan…

58 menit ago

Kapolres Lhokseumawe Serahkan Seragam Sekolah untuk Siswa SD di Muara Batu

Aceh Utara – Kapolres Lhokseumawe bersama Forum Pengurangan Risiko Bencana (F-PRB) Aceh dan BPBD Bali…

4 jam ago