LHOKSEUMAWE – Guna menjaga stablitas stok sembilan bahan pokok (sembako), personel Polsek Meurah Mulia Kembali turun ke pasar Keude Karieng, Kecamatan Meurah Mulia, Aceh Utara, wilayah hukum Polres Lhokseumawe, Kamis (20/7/2023).
Kapolres Lhokseumawe, AKBP Henki Ismanto, SIK melalui Kapolsek Meurah Mulia, Iptu Ade Candra, SH mengatakan, kegiatan tersebut dilakukan sebagai bagian dari upaya untuk mengantisipasi kelangkaan barang sembako di pasar dalam wilayah hukum Polsek Meurah Mulia.
“Personel mengecek persediaan minyak goreng, beras, gula pasir, telur, dan beberapa barang kebutuhan pokok masyarakat lainnya. Hal ini dilakukan untuk memastikan ketersediaan barang sembako dan memantau harga di pasaran,” ujarnya.
Hasil monitoring personel, kata kapolsek, persediaan barang sembilan bahan pokok di pasar tersebut relatif stabil. Namun, harga-harga tersebut tetap dapat berubah sesuai dengan kebutuhan pasar dan biaya operasional barang.
Dalam kegiatan tersebut, lanjutnya, personel juga mengingatkan para pedagang agar tidak melakukan penimbunan terhadap barang kebutuhan pokok. “Praktik penimbunan tersebut selain melanggar hukum, juga dapat merugikan masyarakat secara luas,” tegas kapolsek.
LHOKSEUMAWE - Satuan Pembinaan Masyarakat (Sat Binmas) Polres Lhokseumawe terus mengedepankan upaya pencegahan dini terhadap…
LHOKSEUMAWE - Seksi Kedokteran dan Kesehatan (Sidokkes) Polres Lhokseumawe melaksanakan kegiatan bakti kesehatan (Baktikes) sebagai…
LHOKSEUMAWE - Pemerintah Gampong Meunasah Mesjid menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi kepada Bapak Kapolres…
LHOKSEUEMAWE - Sebagai bentuk kepedulian terhadap dunia pendidikan pasca bencana banjir, personel Polres Lhokseumawe bersama…
LHOKSEUMAWE - Dalam rangka mencegah gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (guantibmas), personel Polsek Blang Mangat…
ACEH UTARA — Pemerintah Kabupaten Aceh Utara menyalurkan bantuan berupa tenda dan tangki air kepada…