Daerah

Field Manager PHE NSO Kunjungi ke Danlanal Lhokseumawe

LHOKSEUMAWE- Field Manager Pertamina Hulu Energi (PHE) North Sumatera Offshore (NSO), Heri Prayogo, melakukan kunjungan kerja ke Komandan Pangkalan TNI AL (Danlanal) Lhokseumawe dan Pj. Walikota Lhokseumawe, dalam rangka silaturahmi dan koordinasi untuk kelancaran operasional hulu migas di wilayah operasinya, pada Kamis, 26 Oktober 2023.

Field Manager PHE NSO, Heri Prayogo, bersama rombongan disambut langsung oleh Danlanal Lhokseumawe Kolonel Laut (P) Andi Susanto. Heri mengatakan tujuan kunjungan ini sebagai ajang silaturahmi, sekaligus menyampaikan update kegiatan operasional hulu migas PHE NSO di Lhokseumawe. Ia juga berharap hubungan yang selama ini sudah terjalin dengan baik dapat ditingkatkan untuk lebih mempermudah koordinasi terkait kegiatan operasi di lapangan.

“Selama ini kita sudah melakukan kolaborasi dengan pihak TNI AL melalui program-program kehumasan yang memberikan dampak positif terhadap masyarakat di sekitar wilayah operasi PHE NSO dan wilayah kerja Lanal Lhokseumawe. Kami sangat mengharapkan dukungan Lanal Lhokseumawe untuk kelancaran operasi PHE NSO,” ujar Heri Prayogo.

Danlanal Lhokseumawe Kolonel Laut (P) Andi Susanto, mengapresiasi kunjungan silaturahmi Field Manager PHE NSO dan akan mendukung penuh operasional PHE NSO di wilayah kerja Lanal Lhokseumawe.

“Kami sangat mengapresiasi kunjungan Manajemen PHE NSO dan siap berkolaborasi untuk program-program yang membawa dampak positif kepada masyarakat,” ucap Andi.

Seusai kunjungan ke Lanal Lhokseumawe, Manajemen PHE NSO menemui Pj. Walikota Lhokseumawe, Dr. Drs. Imran, M.Si, MA.

“Seperti diketahui, Lhokseumawe merupakan salah satu daerah penghasil migas di Indonesia. Keberadaan Migas di Aceh merupakan bagian penting industri hulu migas di Indonesia. Pemerintah Kota Lhokseumawe mendukung segala aktivitas industri hulu migas yang dikelola PHE NSO. Kami berharap program CSR yang dilaksanakan oleh perusahaan di area operasi dilakukan secara maksimal, tepat sasaran dan berkesinambungan, sehingga dapat memberikan dampak nyata kepada masyarakat,” pungkas Imran. (*)

 

Redaksi

Recent Posts

AOCC Berikan Pendampingan Psikososial Bagi Anak Korban Banjir di Aceh Utara

ACEH UTARA - Lembaga Aceh Orphan Center for Children (AOCC) memberikan pendampingan psikososial melalui program…

12 jam ago

Kapolres Lhokseumawe Gelar Trauma Healing dan Pengobatan Gratis bagi Pengungsi Banjir di Riseh Tunong

Lhokseumawe — Kepedulian terhadap korban banjir terus ditunjukkan Kapolres Lhokseumawe AKBP Dr. Ahzan, S.H., S.I.K.,…

1 hari ago

DPRK Bener Meriah Apresiasi Kepedulian Kapolres Lhokseumawe dalam Misi Kemanusiaan Pascabanjir

Lhokseumawe – Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK) Bener Meriah memberikan apresiasi atas kinerja dan kepedulian…

1 hari ago

Kapolres Lhokseumawe Hadirkan Tawa, Hiburan, dan Harapan bagi Kaum Ibu Pengungsi Lhokpungki di Sawang

Aceh Utara – Kehadiran Kapolres Lhokseumawe AKBP Dr. Ahzan, S.H., S.I.K., M.S.M., M.H., membawa suasana…

1 hari ago

Satlantas Polres Lhokseumawe Salurkan Bantuan Sumur Bor untuk Warga Terdampak Banjir di Muara Batu

Aceh Utara — Satlantas Polres Lhokseumawe menunjukkan kepedulian terhadap masyarakat pasca bencana banjir dengan menyalurkan…

2 hari ago

Polantas Mengajar Pasca Banjir, Aipda Zainudin Tanamkan Nilai Pancasila kepada Siswa SDN 11 Samudera

Aceh Utara – Pasca bencana banjir yang melanda sejumlah wilayah, kepedulian Polri terhadap dunia pendidikan…

2 hari ago