Daerah

Dukung Program Swasembada Pangan, Wali Kota Lhokseumawe Serahkan Traktor dan Benih ke Petani

LHOKSEUMAWE — Pemerintah Kota Lhokseumawe terus mendorong penguatan sektor pertanian sebagai bagian dari strategi pembangunan daerah dan kontribusi terhadap program nasional. Wali Kota Lhokseumawe, Dr. Sayuti Abubakar, SH., MH, menyerahkan bantuan alat dan mesin pertanian (alsintan) serta benih padi unggul kepada kelompok tani di Kecamatan Blang Mangat, Senin (23/6).

Bantuan yang diberikan berupa tiga unit traktor roda empat dari Kementerian Pertanian Republik Indonesia, serta 7,5 ton benih padi varietas Inpari 50 dari Dinas Pertanian dan Perkebunan Aceh.

Acara berlangsung di Gedung Alsintan Blang Mangat, dan turut dihadiri oleh Plt. Sekretaris Daerah Kota Lhokseumawe, Plt. Kepala Dinas Kelautan, Perikanan, Pertanian dan Pangan (DKPPP), Kapolsek Blang Mangat, Danramil Blang Mangat, serta Camat Blang Mangat dan Camat Muara Dua.

Wali Kota Sayuti menyebutkan, bantuan ini merupakan bagian dari komitmen pemerintah daerah dalam mendukung program prioritas nasional di bawah kepemimpinan Presiden Prabowo Subianto, khususnya dalam mewujudkan swasembada pangan.

“Kami mendukung penuh program swasembada pangan Presiden Prabowo. Harapannya, petani kita semakin mandiri dan produktif,” ujar Sayuti.

Ia menambahkan, kehadiran traktor akan mempermudah proses pengolahan lahan, sedangkan benih Inpari 50 dikenal unggul dan cocok untuk kondisi pertanian di wilayah Aceh.

Para petani menyambut baik bantuan tersebut dan berharap dukungan seperti ini terus berlanjut. Menurut mereka, bantuan alsintan dan benih sangat membantu dalam persiapan musim tanam dan meningkatkan hasil panen.

Langkah ini menjadi bagian dari strategi Pemerintah Kota Lhokseumawe dalam membangun sektor pertanian yang lebih modern, efisien, dan berdampak langsung pada kesejahteraan petani.

Redaktur Pelaksana

Nama lengkap Saya Jamaluddin, S.Kom Kalau Jamal lain yang tidak punya S.Kom berarti itu bukan Saya.

Recent Posts

Sat Binmas Polres Lhokseumawe Kedepankan Pencegahan Dini Lewat Binluh Kamtibmas di Ruang Publik

LHOKSEUMAWE - Satuan Pembinaan Masyarakat (Sat Binmas) Polres Lhokseumawe terus mengedepankan upaya pencegahan dini terhadap…

19 jam ago

Sidokkes Polres Lhokseumawe Gelar Baktikes, Jaga Kesehatan Personel Jelang Pelaksanaan Tugas

LHOKSEUMAWE - Seksi Kedokteran dan Kesehatan (Sidokkes) Polres Lhokseumawe melaksanakan kegiatan bakti kesehatan (Baktikes) sebagai…

19 jam ago

Pemerintah Gampong Meunasah Mesjid Apresiasi Kapolres Lhokseumawe atas Bantuan Tempat Penampungan Air

LHOKSEUMAWE - Pemerintah Gampong Meunasah Mesjid menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi kepada Bapak Kapolres…

19 jam ago

Polres Lhokseumawe dan BKO Brimob Kaltim Gotong Royong Bersihkan MAS Baitul Hidayah Pasca Banjir

LHOKSEUEMAWE - Sebagai bentuk kepedulian terhadap dunia pendidikan pasca bencana banjir, personel Polres Lhokseumawe bersama…

19 jam ago

Cegah Guantibmas, Polsek Blang Mangat Gelar Patroli Dialogis di Pasar Keude Punteut

LHOKSEUMAWE - Dalam rangka mencegah gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (guantibmas), personel Polsek Blang Mangat…

19 jam ago

Media PaseSatu Makin di Depan, Pemkab Gandengkan untuk Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir Bandang

ACEH UTARA — Pemerintah Kabupaten Aceh Utara menyalurkan bantuan berupa tenda dan tangki air kepada…

2 hari ago