Internasional

Dishub Pastikan Penggunaan Lay Bay Tetap Optimal Dukung Kenyamanan Pengguna Transporasi Umum

Jakarta- Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta melalui Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta terus berkomitmen mewujudkan ketertiban umum dalam berlalu lintas demi kenyamanan warga, termasuk dalam hal pengaturan di sekitar tempat pemberhentian transportasi umum, seperti stasiun MRT.

Untuk mengatur alur drop off penumpang, fasilitas lay bay dibuat agar tidak terjadi penumpukan penumpang yang berpotensi menyebabkan kemacetan.

Lay bay disediakan sebagai tempat berhenti sementara bagi kendaraan yang akan menurunkan penumpang. Namun, dalam kondisi tertentu, seperti saat kondisi sibuk pada pagi dan sore hari, lay bay berpotensi mengalami over capacity karena volume kendaraan berlebih atau berhenti cukup lama yang memicu antrean panjang.

Seperti antrean di Stasiun MRT Lebak Bulus pada Selasa (25/2) pagi. Hal ini terjadi akibat volume kendaraan yang padat di area lay bay.

Kepala Dishub DKI Jakarta, Syafrin Liputo menerangkan, saat itu Wakil Gubernur (Wagub) DKI Jakarta, Rano Karno harus turun lebih cepat dari mobil karena antrean panjang yang sudah terjadi sebelum ia dan rombongan tiba.

“Tidak ada pengondisian untuk mengosongkan jalur antrean. Melihat antrean yang cukup panjang, Pak Wagub langsung turun agar lebih cepat menaiki MRT dari stasiun Lebak Bulus menuju Bundaran HI. Kemudian, mobil rangkaian yang membawa Wagub Rano dan rombongan diarahkan langsung bergerak menuju Balai Kota,” terang Syafrin Liputo, Sabtu (1/3).

Meski demikian, Syafrin menerangkan, pihaknya akan terus berkoordinasi terkait kegiatan pengawalan di tempat umum dengan tetap memprioritaskan kenyamanan publik.

“Tentunya ini jadi bahan evaluasi bagi kami bersama semua pihak untuk mengatur aspek teknis dalam pengawalan maupun setelahnya agar tidak mengganggu kenyamanan warga. Karena ini merupakan fasilitas publik, tentu publik pula yang harus jadi prioritas,” tandasnya.

Sumber : m.beritajakarta.id

AM

Recent Posts

Jaga Stabilitas Harga dan Keamanan Pasar, Bhabinkamtibmas Polsek Muara Dua Sambangi Pedagang di Cunda

Lhokseumawe – Menjelang bulan suci Ramadhan, Bhabinkamtibmas Polsek Muara Dua turun langsung ke Pasar Cunda,…

14 jam ago

Cegah Balap Liar, Sat Lantas Polres Lhokseumawe Gelar Blue Light Patrol Menjelang Sahur

Lhokseumawe – Guna menciptakan situasi keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcarlantas) selama bulan…

14 jam ago

Polsek Syamtalira Bayu Intensifkan Patroli Dialogis, Warga Diajak Jaga Keamanan Ramadhan

Lhokseumawe – Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban selama bulan suci Ramadhan, Polsek Syamtalira Bayu,…

15 jam ago

Polsek Meurah Mulia Intensifkan Patroli Dialogis, Pastikan Keamanan Malam Ramadhan

Lhokseumawe – Menjaga kekhusyukan ibadah di bulan suci Ramadhan, Polsek Meurah Mulia mengintensifkan patroli dialogis…

15 jam ago

Polsek Banda Sakti Gelar Patroli di Masjid Saat Tarawih, Pastikan Keamanan Jamaah

Lhokseumawe – Personel Polsek Banda Sakti Polres Lhokseumawe menggelar patroli pengamanan di sejumlah masjid saat…

15 jam ago

Polri: Rekrutmen Akpol Transparan, Pakai Calo Dipastikan Sia-sia!

  Jakarta - Jumlah pendaftar Rekrutmen Taruna Akademi Kepolisian (Akpol) tembus 8.000 orang. Polri mengatakan…

1 hari ago