Categories: News

Cegah Guantibmas, Patroli Presisi Personel Polres Lhokseumawe Sambang Petugas Bongkar Muat

LHOKSEUMAWE – Tim patroli presisi Sat Samapta Polres Lhokseumawe melaksanakan patroli rutin di wilayah hukum Polres Lhokseumawe, selasa (30/4/2024) pagi.

Dalam kegiatan tersebut, personel menyambangi dan pantau aktivitas bongkar muat.

Kapolres Lhokseumawe, AKBP Henki Ismanto, SIK melalui Kasat Samapta, AKP Marjuli mengatakan, kegiatan tersebut guna memberi rasa aman dan nyaman kepada masyarakat serta sebagai langkah Kepolisian mengantisipasi Gangguan kamtibmas.

“Patroli ini dilakukan personel di seputaran Kota Lhokseumawe dengan menyasar tempat publik dan titik yang diduga rawan terjadinya aksi tindak kejahatan,” ujarnya.

Dalam patroli tersebut, kata AKP Marjuli, personel menyampaikan pesan Kamtibmas kepada pekerja bongkar muat agar tidak melakukan tindakan melanggar hukum dan melaporkan hal-hal yang dapat menggangu ketertiban dan keamanan lingkungan ke Polsek terdekat.

Tambah kasat Samapta, diharapkan dengan kegiatan patroli rutin tersebut dapat mewujudkan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) yang aman serta kondusif di wilayah hukum Polres Lhokseumawe.

Artikel Cegah Guantibmas, Patroli Presisi Personel Polres Lhokseumawe Sambang Petugas Bongkar Muat pertama kali tampil pada Tribratanews Polres Lhokseumawe.

Recent Posts

AJI Lhokseumawe Gelar Kelas Jurnalistik Ramadan 2025, Mahasiswa Ramai-ramai Ikut

LHOKSEUMAWE- Aliansi Jurnalis Independen (AJI) Lhokseumawe menggelar Kelas Jurnalistik Ramadan (KJR) 1446 Hijriah/2025, di Gedung…

1 menit ago

Polisi Bekuk Dua Warga Kota Juang, Diduga Curi Kabel Listrik dan Pipa Galvanis di Samalanga

Bireuen – Dua warga Gampong Lhok Awe Teungoh, Kecamatan Kota Juang, Kabupaten Bireuen, ditangkap personel…

4 jam ago

Satresnarkoba Bireuen Tangkap Pengedar Yang Hendak Transaksi Sabu, Satu Pelaku Masih DPO

BIREUEN – Tim Satuan Reserse Narkoba (Satresnarkoba) Polres Bireuen berhasil menangkap seorang pria berinisial Th…

4 jam ago

Groundbreaking SMA Kemala Taruna Bhayangkara, Persiapkan Generasi Unggul Indonesia Emas 2045

Bogor – Pembangunan SMA Kemala Taruna Bhayangkara (SMA KTB) resmi dimulai dengan prosesi groundbreaking di…

4 jam ago

Polri Akan Tegas Tindak Preman Berkedok Ormas yang Ganggu Investasi

Jakarta – Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) menegaskan kesiapannya untuk menindak tegas oknum organisasi masyarakat…

4 jam ago

Laka Tunggal di Lhoksukon, Kadis Kesehatan Aceh Utara Meninggal Dunia

ACEH UTARA - Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Aceh Utara, Amir Syarifuddin (56) dilaporkan meninggal dunia…

7 jam ago