Categories: News

Baksos Ramadhan Bhayangkari 2025, 100 Paket Sembako Dibagikan ke Warga Lhokseumawe

Lhokseumawe – Dalam semangat berbagi di bulan suci Ramadhan, Bhayangkari Cabang Lhokseumawe menggelar Bakti Sosial (Baksos) Ramadhan 2025 dengan membagikan 100 paket sembako kepada warga yang membutuhkan, Kamis (20/3/2025) sore.

Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Kapolres Lhokseumawe, AKBP Henki Ismanto, S.I.K., bersama Ketua Bhayangkari Cabang Lhokseumawe serta para pengurus Bhayangkari. Pembagian paket sembako dilakukan dengan mendatangi langsung rumah-rumah warga yang membutuhkan serta di beberapa titik yang telah ditentukan.

Disela pembagian Bansos, Kapolres Lhokseumawe menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari kepedulian Bhayangkari terhadap masyarakat, terutama di bulan Ramadhan yang penuh berkah.

“Melalui Baksos Ramadhan ini, kami ingin membantu meringankan beban masyarakat yang membutuhkan. Semoga bantuan ini dapat bermanfaat dan membawa keberkahan bagi kita semua,” ujar Kapolres.

Sementara Ketua Bhayangkari Cabang Lhokseumawe Nyonya Risti Hengky Ismanto
menambahkan bahwa Baksos Ramadhan ini menjadi salah satu agenda rutin Bhayangkari sebagai bentuk kepedulian sosial. Paket sembako yang dibagikan berisi beras, minyak goreng, gula, dan bahan pokok lainnya yang dibutuhkan warga menjelang Idul Fitri.

Salah seorang penerima bantuan, Ibu Siti, warga Lhokseumawe, mengungkapkan rasa syukur atas kepedulian Bhayangkari.

“Alhamdulillah, bantuan ini sangat membantu kami. Terima kasih kepada Bhayangkari dan Polres Lhokseumawe yang telah peduli dengan masyarakat,” katanya.

Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan semakin mempererat hubungan antara Polri, Bhayangkari, dan masyarakat, serta menumbuhkan semangat berbagi dan kepedulian sosial, khususnya di bulan suci Ramadhan.

MA

Recent Posts

Cegah Guantibmas, Polsek Syamtalira Bayu Intensifkan Patroli Dialogis Malam Hari

Aceh Utara — Guna mencegah terjadinya gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (Guantibmas), personel Polsek Syamtalira…

17 jam ago

Polsek Muara Dua Kawal Program Makan Bergizi Gratis bagi Pelajar dan Kelompok Rentan

Lhokseumawe — Personel Polsek Muara Dua melakukan monitoring dan pengamanan pelaksanaan Program Makan Bergizi Gratis…

17 jam ago

Main Judi Online Slot Mahjong, Dua Pria Diamankan Polisi di Terminal Mongeudong

Lhokseumawe — Aparat kepolisian dari Polres Lhokseumawe mengamankan dua orang pria yang diduga terlibat tindak…

17 jam ago

Kasat Reskrim Polres Lhokseumawe Koordinasi dengan 27 Advokat, Bahas Transparansi Penanganan Perkara dan Penerapan KUHAP Terbaru

Lhokseumawe — Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Lhokseumawe melaksanakan kegiatan koordinasi dan pertemuan bersama 27…

18 jam ago

Kapolres Lhokseumawe Tekankan Akurasi Data R3P demi Hunian Layak Bagi Korban Banjir

Lhokseumawe — Kapolres Lhokseumawe AKBP Dr. Ahzan, S.H., S.I.K., M.H., M.S.M menegaskan pentingnya akurasi dan…

18 jam ago

Kapolres Lhokseumawe Serahkan Seragam Sekolah untuk Siswa SD di Muara Batu

Aceh Utara – Kapolres Lhokseumawe bersama Forum Pengurangan Risiko Bencana (F-PRB) Aceh dan BPBD Bali…

21 jam ago