Daerah

Mahyuzar Dampingi Ketua TP-PKK Aceh Sosialisasi Gerakan Transisi PAUD

ACEH UTARA – Penjabat Bupati Aceh Utara Dr Drs Mahyuzar, MSi, mendampingi Ketua TP-PKK Provinsi Aceh Ny Ayu Marzuki melakukan Sosialisasi Gerakan Transisi PAUD ke SD.

Kegiatan ini berlangsung di SD Negeri 1 Syamtalira Bayu di mana Ketua TP-PKK Provinsi Aceh Ny Ayu Marzuki dan rombongan melakukan kunjungi khusus ke sekolah ini, Selasa, 26 September 2023.

Selain Pj Bupati Mahyuzar, Ketua TP-PKK Provinsi Aceh Ny Ayu Marzuki turut didampingi oleh Ketua TP-PKK Aceh Utara Ny Awirdalina Mahyuzar, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Aceh Utara Jamaluddin, SSos, MPd, Kepala Bidang PAUD Mahdalena, SE, serta Kepala Sekolah SD Negeri 1 Syamtalira Bayu Muhammad Yahya.

Kunjungan Ketua TP-PKK Provinsi Aceh bersama Ketua TP-PKK Aceh Utara dalam rangka sosialisasi kegiatan Gerakan Transisi PAUD ke Sekolah Dasar di Pemerintah Aceh.

Dalam kunjungan itu Ny Ayu Marzuki meninjau langsung ruang belajar kelas 1 dan berbincang dengan sejumlah anak. Ayu juga melihat proses pembelajaran serta dialog dengan sejumlah guru. Ayu juga melihat makanan bekal yang sedang disantap anak anak di rumah kelas.

Usai meninjau ruang kelas, Ayu Marzuki kemudian melihat area kantin yang menjual aneka jajanan untuk anak-anak. Pada kesempatan itu Ayu meminta para penjual jajanan agar benar-benar memperhatikan kebersihan makanan yang dijual. Proses pengolahan dan penempatan saat dijual juga dijaga kebersihannya.

Lebih jauh dalam pemaparannya Ayu Marzuki menggunakan untuk mewujudkan proses transisi PAUD ke SD/MI yang menyenangkan, maka satuan pendidikan perlu Menghilangkan tes calistung pada proses penerimaan peserta didik baru pendidikan dasar (SD/MI).

Kemudian menerapkan masa perkenalan bagi peserta didik baru selama dua minggu pertama, menerapkan pembelajaran yang membangun enam kemampuan anak yang dibangun secara kontinu dari PAUD hingga kelas 2 pada pendidikan dasar.[]

Chief Editor

Nama lengkap Saya Jamaluddin, S.Kom Kalau Jamal lain yang tidak punya S.Kom berarti itu bukan Saya.

Recent Posts

Sat Pol Airud Polres Lhokseumawe Gelar Patroli di Pasar Ikan Pusong Baru dan PPI Pusong Lama

LHOKSEUMAWE – Guna menciptakan rasa aman dan menjaga ketertiban, tiga personel Sat Pol Airud Polres…

4 jam ago

Polsek Blang Mangat Bangun Kedekatan dengan Anak-Anak melalui Program Polisi Sahabat Anak

LHOKSEUMAWE – Dalam upaya mendekatkan diri dengan masyarakat sejak usia dini, Polsek Blang Mangat melaksanakan…

4 jam ago

Bimbingan Rohani di Rutan Polres Lhokseumawe, Upaya Menyadarkan dan Membina Tahanan

Lhokseumawe – Personil Sat Tahti Polres Lhokseumawe kembali melaksanakan kegiatan rutin bimbingan rohani kepada para…

4 jam ago

Wakapolda Aceh Tinjau Kesiapan Pilkada di Kota Lhokseumawe

Lhokseumawe – Wakapolda Aceh, Brigjen Pol. Misbahul Munauwar, S.H., bersama rombongan melakukan kunjungan ke kantor…

4 jam ago

Debat Kedua, Ayah Wa-Panyang Paparkan Wacana Atasi Banjir dan Ilegal Logging di Aceh Utara

  LHOKSUKON - Komisi Independen Pemilihan (KIP) Aceh Utara menggelar debat publik kedua pasangan calon…

6 jam ago

Ketua KIP Aceh Utara: Tidak Ada Lagi Kampanye di Masa Tenang

LHOKSUKON  - Jumlah dana debat publik kedua Pilkada Aceh Utara Rp 299,5 juta, sama persis…

6 jam ago