News

Polri Sita 16 Pucuk Sejata Dalam Penangkapan DE

JAKARTA – Polri telah menahan seorang terduga teroris dengan inisial DE yang terafiliasi dengan ISIS.Dalam penangkapan ini, polisi berhasil menyita 16 pucuk senjata yang terdiri dari 11 senjata laras pendek dan 5 senjata laras panjang.

Karo Penmas Divisi Humas Polri, Brigjen Ahmad Ramadhan menyatakan bahwa senjata yang berhasil diamankan meliputi jenis senjata pabrikan dan senjata rakitan. Selain senjata, pihak kepolisian juga berhasil menyita sejumlah magasin dan amunisi.

“Ada 16 pucuk senjata, 11 laras pendek dan 5 laras panjang. Ada isi komputer juga yang masih didalami dan beberapa barang bukti lain,” kata Ramadhan di Mabes Polri, Selasa (15/8/2023).

Terhadap terduga teroris DE, Densus 88 Anti Teror Polri telah melaksanakan penahanan. Pihak Densus 88 masih terus mengembangkan kasus ini.

Sebelumnya, terduga teroris inisial DE diduga memiliki rencana untuk melakukan aksi amaliyah dengan menyerang Markas Komando Brimob (Mako Brimob) di Kelapa Dua. Tujuannya adalah untuk membebaskan narapidana terorisme (napiter) yang ditahan di sana.

Kombes Aswin Siregar, Juru Bicara Densus 88 Antiteror Polri, menyatakan bahwa DE memiliki sejumlah senjata dengan niatan untuk melaksanakan aksi amaliyah. Salah satu target utamanya adalah Mako Brimob di Kelapa Dua, Depok, Jawa Barat.

“DE mengaku bahwa Mako Brimob Kelapa Dua menjadi opsi utama karena terinspirasi oleh kerusuhan di Mako Brimob pada tahun 2018 dan juga film pertempuran di Ghuwairan (pembebasan napiter di Suriah),” ungkap Aswin.

DE, yang telah memberikan baiat kepada ISIS, mengakui bahwa ia berencana untuk melakukan aksi amaliyah di Mako Brimob dengan tujuan membebaskan napiter. Dia mengungkapkan niatnya untuk merebut gudang senjata di Mako Brimob Kelapa Dua, Depok, dan menggunakannya untuk menyerang petugas polisi.

Aswin menjelaskan bahwa pengakuan DE masih akan diperdalam oleh pihak Densus 88 Antiteror dalam proses penyelidikan lebih lanjut.[]

JF

Recent Posts

Panwaslih Aceh Sosialisasi Pengawasan Penguatan Kapasitas Bagi Panwascam Aceh Utara

ACEH UTARA - Panitia Pengawas Pemilihan (Panwaslih) Aceh menggelar sosialisasi pengawasan untuk penguatan kapasitas kepada…

46 menit ago

Kapolres Lhokseumawe Sampaikan Ucapan Selamat Hari Jadi Propam ke 22

LHOKSEUMAWE - Kapolres Lhokseumawe AKBP Henki Ismanto, S.I.K, melalui Kasi Humas Salman Alfarisi, menyampaikan ucapan…

2 jam ago

Apel Kesiapan Linmas Kecamatan Simpang Kramat dalam Rangka Pilkada 2024

ACEH UTARA, Dalam rangka menghadapi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Linmas Kecamatan Simpang Kramat mengadakan…

2 jam ago

Cegah Guantibmas Polsek Muara Dua Rutin Patroli malam

LHOKSEUMAWE – Dalam upaya meningkatkan keamanan dan memberikan rasa aman kepada masyarakat, Polsek Muara Dua…

2 jam ago

Presiden Jokowi dan Ibu Iriana Tanam Pohon di Istana: Langkah Nyata untuk Pelestarian Lingkungan

JAKARTA  -Presiden Joko Widodo bersama Ibu Iriana Joko Widodo melakukan kegiatan penanaman pohon di halaman…

18 jam ago

Solidaritas untuk Korban Banjir, Abu Heri Aksi Cepat di Trumon

Aceh Selatan - Anggota DPR Aceh T. Heri Suhadi, SP, yang akrab dipanggil Abu Heri,…

20 jam ago