News

Laka Tunggal di Lokasi Pembuatan Parit Badan Jalan, Personel Polsek Muara Satu Datangi TKP

 

LHOKSEUMAWE – Personel Polsek Muara Satu mendatangi TKP laka tunggal di lokasi pembuatan parit badan jalan di kawasan Blang Pulo, Kecamatan Muara Satu, Kota Lhokseumawe, Rabu (5/4/2023) malam.

Kapolres Lhokseumawe, AKBP Henki Ismanto, SIK melalui Kapolsek Muara Satu, Iptu Syahrizal mengatakan, dalam laka tunggal ini menyebabkan satu orang korban mengalami luka berat, yakni Silfa Citra (20) warga Pasar Rawa, Kecamatan Gebang, Kabupaten Langkat, Sumatera Utara.

Kronologisnya, kata Kapolsek, laka tunggal tersebut terjadi sekira pukul 20.30 WIB. Saat itu, korban mengendarai sepeda motor Honda Supra X 125 di lintas Jalan Medan – Banda Aceh, setiba di Blang Pulo tiba – tiba korban terjatuh dan mengalami luka serius.

“Korban tertusuk besi proyek pembuatan parit jalan di bagian perut dan paha kiri hingga tembus ke belakang,” ujarnya.

Lanjut Kapolsek, diketahui proyek tersebut dikerjakan oleh PT Manyang Dez satu paket dengan pengaspalan jalan lintas Medan – Banda Aceh, Desa Blang Pulo. “Besi untuk pengerjaan proyek diletakkan di atas badan jalan tanpa dipasang rambu – rambu lalu lintas,” pungkasnya.

Kata Iptu Syahrizal, korban langsung dilarikan ke Rumah Sakit Arun untuk mendapat penanganan medis. “Untuk proses selanjutnya, kasus laka tunggal ini telah ditangani Unit Gakum Sat Lantas Polres Lhokseumawe,” jelasnya.

MA

Recent Posts

Polsek Dewantara Tingkatkan Patroli Malam Jaga Kamtibmas

Lhokseumawe - Polsek Dewantara tingkatkan patroli Dialogis di sejumlah lokasi di Wilkum Kec. Dewantara wilayah…

18 jam ago

Polantas Lhokseumawe Pastikan Jalur Aman dan Lancar Selama Cabor Paramotor dan Paralayang PON XXI

LHOKSEUMAWE – Dalam rangka memastikan kelancaran arus lalu lintas dan keamanan selama pelaksanaan cabang olahraga…

18 jam ago

Patroli Presisi Polres Lhokseumawe Jaga Keamanan Venue PON XXI di Aceh Utara

LHOKSEUMAWE – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Guantibmas) selama berlangsungnya Pekan Olahraga Nasional…

18 jam ago

Cegah Guantibmas, Polres Lhokseumawe Intensifkan Patroli di Pasar Tradisional

LHOKSEUMAWE - Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan pasar tradisional, Polres Lhokseumawe melaksanakan…

18 jam ago

Polsek Simpang Keuramat Latih Siswa SMP Negeri 3 Disiplin Melalui Baris-Berbaris

LHOKSEUMAWE – Personel Polsek Simpang Keuramat memberikan pelatihan baris-berbaris (PBB) kepada siswa SMP Negeri 3…

18 jam ago

Polsek Dewantara rutin patroli kawasan pusat keramaian

ACEH UTARA Personil Polsek Dewantara Polres Lhokseumawe Polda Aceh melakukan patroli Dialogis di pusat keramaian…

2 hari ago