News

Sambut Ramadhan 1444 Hijriah, Kapolres Lhokseumawe Bagikan Ratusan Paket Daging Meugang Kepada Anak Yatim dan Warga Miskin

 

LHOKSEUMAWE – Kapolres Lhokseumawe, AKBP Henki Ismanto, SIK membagikan ratusan daging meugang dan paket sembako kepada warga miskin serta anak yatim di wilayah hukum Polres Lhokseumawe, Selasa (21/3/2023).

Kapolres Lhokseumawe AKBP Henki Ismanto, SIK melalui Kasi Humas, Salman Alfarisi, SH, MM mengatakan, pembagian paket daging meugang tersebut diserahkan secara simbolis oleh Kapolres di Masjid Babuttaqwa Mapolres Lhokseumawe.

“Penyerahan bantuan daging dan paket sembako ini dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan 1444 Hijiriah,,” ujarnya.

Lanjutnya, adapun yang mendapatkan bantuan dimaksud, yakni anak yatim, janda miskin, kaum disabilitas, tukang becak, penyapu jalanan dan marbot masjid yang ada di wilayah hukum Polres Lhokseumawe.

“Usai penyerahan secara simbolis, dilanjutkan pembagian daging meugang oleh personel Polres Lhokseumawe secara hunting atau mendatangi langsung penerima bantuan,’ pungkas Kasi Humas.

Kasi Humas menambahkan, kegiatan bakti sosial (baksos) itu merupakan wujud kepedulian jajaran Polres Lhokseumawe untuk meringankan beban masyarakat kurang mampu dan anak yatim dalam menyambut bulan suci Ramadhan.

MA

Recent Posts

Polsek Dewantara Tingkatkan Patroli Malam Jaga Kamtibmas

Lhokseumawe - Polsek Dewantara tingkatkan patroli Dialogis di sejumlah lokasi di Wilkum Kec. Dewantara wilayah…

17 jam ago

Polantas Lhokseumawe Pastikan Jalur Aman dan Lancar Selama Cabor Paramotor dan Paralayang PON XXI

LHOKSEUMAWE – Dalam rangka memastikan kelancaran arus lalu lintas dan keamanan selama pelaksanaan cabang olahraga…

17 jam ago

Patroli Presisi Polres Lhokseumawe Jaga Keamanan Venue PON XXI di Aceh Utara

LHOKSEUMAWE – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Guantibmas) selama berlangsungnya Pekan Olahraga Nasional…

17 jam ago

Cegah Guantibmas, Polres Lhokseumawe Intensifkan Patroli di Pasar Tradisional

LHOKSEUMAWE - Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan pasar tradisional, Polres Lhokseumawe melaksanakan…

17 jam ago

Polsek Simpang Keuramat Latih Siswa SMP Negeri 3 Disiplin Melalui Baris-Berbaris

LHOKSEUMAWE – Personel Polsek Simpang Keuramat memberikan pelatihan baris-berbaris (PBB) kepada siswa SMP Negeri 3…

17 jam ago

Polsek Dewantara rutin patroli kawasan pusat keramaian

ACEH UTARA Personil Polsek Dewantara Polres Lhokseumawe Polda Aceh melakukan patroli Dialogis di pusat keramaian…

2 hari ago