Polri

Polres Lhokseumawe Amankan Maulid Akbar Paslon Gubernur Aceh dan Wakil Gubernur Aceh Nomor Urut 1

LHOKSEUMAWE – Polres Lhokseumawe amankan Maulid Akbar oleh calon (paslon) Gubernur Aceh dan Wakili Gubernur Aceh Nomor Urut Satu, Bustami Hamzah dan Tgk. H.M. Fadhil Rahmi dengan simpatisan yang berlangsung di Rumah Kita Bersama Bersama (RKB ) Jl. Pabrik Asean Desa Uteun Gelinggang Kec. Dewantara Kab. Aceh Utara, Provinsi Aceh, kamis (7/11/2024) pagi.

Maulid Akbar ini dihadiri oleh Paslon Gubernur Aceh dan Wakil Gubernur No 1, tim sukses, pengurus partai pendukung, tokoh masyarakat, simpatisan serta mendapat pengamanan dari aparat setempat guna memastikan kegiatan berjalan aman dan kondusif.

 

Kapolres Lhokseumawe AKBP Henki Ismanto, S.I.K melalui Kasi Humas Salman Alfarisi mengatakan, tujuan pengamanan ini adalah untuk memastikan seluruh rangkaian kegiatan berjalan lancar dan aman, sehingga masyarakat dapat mengikuti pertemuan dengan rasa nyaman.

“Kami telah menurunkan personel untuk melakukan pengamanan di sekitar lokasi kegiatan, guna mencegah potensi gangguan keamanan. Harapannya, kegiatan Paslon Gunernur dan Wakil Gubernur ini dapat berjalan damai dan tertib,” ujar Salman.

Salman juga mengimbau masyarakat agar selalu menjaga ketertiban dan menghormati setiap proses demokrasi yang sedang berlangsung.

“Mari kita bersama-sama menjaga situasi tetap kondusif selama masa tahapan Pilkada ini. Dukungan dan partisipasi masyarakat sangat penting untuk mewujudkan pemilihan yang aman dan damai,” pungkasnya.

 

MA

Recent Posts

Sat Pol Airud Polres Lhokseumawe Gelar Patroli di Pasar Ikan Pusong Baru dan PPI Pusong Lama

LHOKSEUMAWE – Guna menciptakan rasa aman dan menjaga ketertiban, tiga personel Sat Pol Airud Polres…

7 jam ago

Polsek Blang Mangat Bangun Kedekatan dengan Anak-Anak melalui Program Polisi Sahabat Anak

LHOKSEUMAWE – Dalam upaya mendekatkan diri dengan masyarakat sejak usia dini, Polsek Blang Mangat melaksanakan…

7 jam ago

Bimbingan Rohani di Rutan Polres Lhokseumawe, Upaya Menyadarkan dan Membina Tahanan

Lhokseumawe – Personil Sat Tahti Polres Lhokseumawe kembali melaksanakan kegiatan rutin bimbingan rohani kepada para…

7 jam ago

Wakapolda Aceh Tinjau Kesiapan Pilkada di Kota Lhokseumawe

Lhokseumawe – Wakapolda Aceh, Brigjen Pol. Misbahul Munauwar, S.H., bersama rombongan melakukan kunjungan ke kantor…

7 jam ago

Debat Kedua, Ayah Wa-Panyang Paparkan Wacana Atasi Banjir dan Ilegal Logging di Aceh Utara

  LHOKSUKON - Komisi Independen Pemilihan (KIP) Aceh Utara menggelar debat publik kedua pasangan calon…

9 jam ago

Ketua KIP Aceh Utara: Tidak Ada Lagi Kampanye di Masa Tenang

LHOKSUKON  - Jumlah dana debat publik kedua Pilkada Aceh Utara Rp 299,5 juta, sama persis…

9 jam ago